Cech lega blunder tidak berujung kekalahan

Rabu, 13 Juni 2012 - 06:02 WIB
Cech lega blunder tidak...
Cech lega blunder tidak berujung kekalahan
A A A
Sindonews.com - Kemenangan Republik Ceko 2-1 atas Yunani pada laga kedua Grup A, Piala Eropa 2012 menghidupkan kembali kans mereka melaju ke babak selanjutnya. Setelah sebelumnya mengalami kekalahan telak 4-1 dari Rusia pada pertandingan pertama mereka.

Namun pada laga tersebut tim Rep.Ceko dibuat cemas oleh blunder yang dilakukan Petr Cech. Kejadian itu terjadi kesalahpahaman dengan bek Tomas Sivok. Kiper yang bermain di Chelsea itu gagal menangkap bola dengan sempurna dan tanpa ampun dilesakan oleh striker Yunani, Theofanis Gekas.

Namun, beruntung, aksi blunder Cech tidak berujung pada kekalahan timnya. Dia pun merasa lega dan bahagia Tomas Rosicky dkk bisa mempertahankan kemenangan hingga akhir pertandingan.

“Saya harus mengakui bahwa saya senang dan merasa lega kami dapat memenangkan laga ini. Kami memiliki awal yang baik, 10 menit pertama sangat mengagumkan. Adapun kesalahan yang saya lakukan, saya melihat bahwa Tomas (Sivok) mencoba untuk menyodorkan kakinya. Saya tidak ingin mengeluh soal itu, itu hanya frustrasi murni pada membiarkan bola lepas begitu saja,” ujar Cech dikutip Soccerway, Rabu (13/6/2012).

Ceko memiliki satu pertandingan krusial mereka di Grup A menghadapi tuan rumah Polandia. Namun kiper berusia 30 tahun itu mengaku ada sedikit kekhawatiran mengenai kebugaran kapten Tomas Rosicky jelang laga terakhir nanti.

“Kami akan mempersiapkan diri menghadapi laga terakhir kami melawan Polandia. Tapi bagi kami hal yang paling penting adalah apakah Tomas Rosicky akan bermain di pertandingan nanti,” tandasnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5856 seconds (0.1#10.140)