Minus duo Williams, AS andalkan Stephens
A
A
A
Sindonews.com - Tim Fed Amerika Serikat tak akan tampil dengan kekuatan penuh saat berhadapan dengan Italia di laga pertama Piala Fed, 9-10 Februari 2013.
Seperti dilansir ESPN, tim AS tak akan diperkuat oleh duo Williams. Serena masih bergelut dengan cedera punggung. Sementara Venus terhalang dengan kondisi fisiknya.
Absennya Serena dan Venus membuat AS kini mengandalkan Sloane Stephens. Petenis nomor 17 dunia itu akan memimpin tim AS yang dihuni oleh Liezel Huber, Varvara Lepchenko dan Jamie Hampton. Sementara posisi kapten dipegang oleh Mary Joe Fernandez.
Stephens merupakan petenis berbakat yang dimiliki oleh AS. Atlet berusia 17 tahun ini mencetak sukses besar di Australia Terbuka 2013 dengan menembus babak semifinal. Di perempat final, Stephens berhasil menyingkirkan Serena.
Pertarungan ini akan diselenggarakan dalam lapangan indoor di Rimini, Italia. Tim Italia sendiri akan diperkuat oleh petenis nomor 7 dunia, Sara Errani dan nomor 16 dunia, Roberta Vinci. Kedua petenis ini juga merupakan pasangan putri nomor satu dunia.
Seperti dilansir ESPN, tim AS tak akan diperkuat oleh duo Williams. Serena masih bergelut dengan cedera punggung. Sementara Venus terhalang dengan kondisi fisiknya.
Absennya Serena dan Venus membuat AS kini mengandalkan Sloane Stephens. Petenis nomor 17 dunia itu akan memimpin tim AS yang dihuni oleh Liezel Huber, Varvara Lepchenko dan Jamie Hampton. Sementara posisi kapten dipegang oleh Mary Joe Fernandez.
Stephens merupakan petenis berbakat yang dimiliki oleh AS. Atlet berusia 17 tahun ini mencetak sukses besar di Australia Terbuka 2013 dengan menembus babak semifinal. Di perempat final, Stephens berhasil menyingkirkan Serena.
Pertarungan ini akan diselenggarakan dalam lapangan indoor di Rimini, Italia. Tim Italia sendiri akan diperkuat oleh petenis nomor 7 dunia, Sara Errani dan nomor 16 dunia, Roberta Vinci. Kedua petenis ini juga merupakan pasangan putri nomor satu dunia.
(wir)