Pemain terbaik MLS bangga jadi keturunan Indian

Senin, 11 Maret 2013 - 17:02 WIB
Pemain terbaik MLS bangga...
Pemain terbaik MLS bangga jadi keturunan Indian
A A A
Sindonews.com - Striker klub Major League Soccer (MLS) San Jose Earthquakes, Chris Wondolowski mengaku jika dirinya merupakan keturunan Bangsa Indian (yang punya nama sebutan lain sebagai Native American ). Menurutnya, dalam dirinya dialiri darah Suku Kiowa yang bertempat di Oklahoma.
Pemain berusia 30 tahun itu merupakan pemain terbaik MLS 2012. Sebetulnya, Wondolowski berasal dari Negara Bagian California. Tapi dari sang nenek, ia memiliki garis keturunan dari suku yang berkomunitas di sekitar Great Plains tersebut.
"Saya memang tidak pergi keluar dengan menggunakan tanda pengenal 'Hai, saya keturunan suku Indian'. Namun, jika itu memang diperlukan, saya memang selalu merasa bangga jika mendapatkan kesempatan untuk membicarakannya," kata Wondolowski kepada USA Today.
Mantan pemain Houston Dynamo itu saat ini sibuk dengan proyeknya bersama Nike. Namun, Wondolowski membantah anggapan jika itu semua membuatnya menjadi sosok yang mengibaratkan dirinya jadi simbol atlet yang mengatasnamakan para penduduk berdarah Native American.
"Sejauh ini saya sama sekali tidak mau untuk dijadikan aspirasi menjadi simbol akan apa pun itu, atau untuk secara menyeluruh diasosiasikan dengan semua yang seperti itu semua," ucapnya,
"Karena yang sebetulnya ingin saya lakukan adalah untuk membantu para anak muda dari Bangsa Native American dengan sekuat apapun dengan apa yang bisa saya perbuat," pungkasnya.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1647 seconds (0.1#10.140)