Super Depor fokus menghindari degradasi

Selasa, 02 April 2013 - 16:19 WIB
Super Depor fokus menghindari degradasi
Super Depor fokus menghindari degradasi
A A A
Sindonews.com - Pelatih Deportivo La Coruna, Fernando Vazquez, memperingatkan anak asuhnya agar tidak kehilangan fokus pada laga selanjutnya kontra Celta Vigo. Kendati baru meraih hasil maksimal dengan mengalahkan saingan terdekat Real Mallorca 3-2. Kali pertama sepanjang musim ini, Deportivo mampu memetik kemenangan di kandang lawan ketika menekuk Mallorca untuk membuka peluang meraka keluar dari zona degradasi.

Selanjutnya, tim berjuluk Super Depor tengah mengincar kemenangan pada laga kontra Celta Vigo, akhir pekan mendatang. Tiga poin menjadi hal yang wajib bagi skuad asuhan Vazquez, untuk meloloskan diri dari jerat degradasi. "Setelah meraih kemenangan di sini (Mallorca) selanjutnya kami akan melawan Celta. Kami harus meraih hasil positif dan terus berjuang bertahan hidup," ucap Vazquez seperti dilansir Football-Espana, Selasa (2/4/2013).

Deportivo sendiri saat ini berada di posisi buncit klasemen sementara La Liga dengan raihan 23 poin dari 29 laga yang telah mereka lakoni. Sementara kondisi Celta yang akan menjadi lawan mereka tak jauh berbeda dengan masih bertengger pada peringkat 18 dengan 24 poin. "Kami berada di dasar klasemen, tapi akan datang untuk meraih kemenangan. Tim akan mencoba melakukan segalanya yang terbaik," jelasnya.

"Kami sempat grogi ketika melawan Mallorca. Memang sangat sulit menilai faktor psikologis dari sebuah tim, tapi Mallorca berada dalam situasi yang sulit seperti kami juga. Kami mampu memenangkan laga tersebut, tapi sebenarnya tim ini belum mecapai apa-apa. Hal yang utama ialah apa yang kami raih di akhir musim, bukan tentang mengalahkan Mallorca," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9896 seconds (0.1#10.140)
pixels