Jesus ancam pembalasan di Lisabon
A
A
A
Sindonews.com – Pelatih Benfica Jorge Jesus bertekad timnya akan melakukan pembalasan setelah dikalahkan 0-1 oleh Fenerbahce di leg pertama babak semifinal Liga Europa, Jumat (26/4/2013).
Sebenarnya penampilan Benfica di Istanbul cukup menjanjikan. Tercatat ada tiga tendangan yang membentur tiang Fenerbahce meski akhirnya gawang Benfica dibobol Egemen Korkmaz di sisa 18 menit pertandingan jelang berakhir.
Jesus mengatakan dirinya menerima hasil akhir leg pertama. Dia merasa kekalahan itu terjadi karena pemainnya mengalami keletihan. “Kami sangat lelah setelah menghadapi Sporting Lisbon dan kami datang ke Istanbul dengan kondisi yang siap,”ujar Jesus dilansir soccerway, Jumat (26/4/2013).
“Di Lisabon, semuanya akan berbeda. Kami masih memiliki satu pertandingan lagi jadi kami masih memiliki harapan untuk lolos. Tim yang lemah tidak layak ke semifinal.”
Bagi Jesus penampilan bagus yang diperlihatkan Fenerbahce bukanlah hal mengejutkan. Dan Jesus mengakui penampilan lawannya itu lebih baik dari timnya.
Sebenarnya penampilan Benfica di Istanbul cukup menjanjikan. Tercatat ada tiga tendangan yang membentur tiang Fenerbahce meski akhirnya gawang Benfica dibobol Egemen Korkmaz di sisa 18 menit pertandingan jelang berakhir.
Jesus mengatakan dirinya menerima hasil akhir leg pertama. Dia merasa kekalahan itu terjadi karena pemainnya mengalami keletihan. “Kami sangat lelah setelah menghadapi Sporting Lisbon dan kami datang ke Istanbul dengan kondisi yang siap,”ujar Jesus dilansir soccerway, Jumat (26/4/2013).
“Di Lisabon, semuanya akan berbeda. Kami masih memiliki satu pertandingan lagi jadi kami masih memiliki harapan untuk lolos. Tim yang lemah tidak layak ke semifinal.”
Bagi Jesus penampilan bagus yang diperlihatkan Fenerbahce bukanlah hal mengejutkan. Dan Jesus mengakui penampilan lawannya itu lebih baik dari timnya.
(irc)