Risiko main malam, big match SFC v Persib diubah sore

Rabu, 12 Juni 2013 - 18:15 WIB
Risiko main malam, big...
Risiko main malam, big match SFC v Persib diubah sore
A A A
Sindonews.com - PT Liga Indonesia melayangkan surat pemberitahuan perubahan jadwal Sriwijaya FC (SFC) melawan Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Sabtu (15/6). Dalam surat tersebut diinformasikan, waktu kick-off yang awalnya pukul 19.00 WIB akan dimajukan menjadi pukul 15.30 WIB.
Menurut Sekretaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Faisal Mursyid, pihaknya baru mendapatkan kabar pemberitahuan dari PT Liga Indonesia, Rabu pagi ini. Alasan keamanan menjadi pertimbangan utama perubahan jam pertandingan big match tersebut. ''Ya, isi surat itu hanya memberitahukan soal adanya perubahan jadwal pertandingan atau kick-off. Tapi hanya jam yang diubah, kalau hari tetap dilaksanakan Sabtu,” katanya.

Adanya perubahan jadwal kick-off tersebut, sambung Faisal, karena adanya kendala soal pengamanan, jika pertandingan antara Persib dan SFC digelar pada malam hari. ''Mungkin ini salah satu partai big match, jadi membutuhkan banyak pengamanan. Karena bisa jadi stadion akan penuh sesak oleh suporter Persib,” sambungnya.

Sementara pelatih kepala SFC Kas Hartadi, mengatakan tidak ada masalah sama sekali soal perubahan jadwal pertandingan mereka. Apalagi, yang menyangkut soal pengamanan stadion. ''Kalau soal waktu pertandingan, itu semua kami serahkan pada panitia, bagaimana yang terbaik dan aman. Kami sendiri tidak ada masalah, kalau waktu pertandingannya dimajukan menjadi sore,” ucap Kas.

Namun Kas Hartadi tidak menampik, kalau pertemuan antara Laskar Wong Kito dan Maung Bandung-julukan Persib, akan berlangsung panas. Pasalnya, kedua tim ini selalu saling mengalahkan disetiap pertemuan. Selain itu, Persib pun akan membalas kekalahan di Palembang pada putaran pertama lalu.

''Kami akan sangat senang, jika pertandingan ini menjadi pertandingan yang panas. Tapi saya berharap tingginya pertandingan ini hanya sebatas di lapangan selama 90 menit, bukan mengharah yang lain,” ujarnya.

Selain itu, sambung Kas Hartadi, pertandingan ini juga yang akan menentukan apakah Persib bisa menggeser posisi SFC yang berada diperingkat tiga, atau SFC yang justru menjauh dari Persib.

''Makanya kami harus fokus selama 90 menit. Emosi yang tidak bisa dikontrol jelas akan merusak konsentrasi karena tidak merasa tenang. Jika emosi sudah berlebih, maka materi tidak akan berjalan dengan baik ketika sudah turun di lapangan,” tutupnya.
(aww)
Berita Terkait
Abaikan Protes, Juventus...
Abaikan Protes, Juventus Ngotot di Liga Super Eropa
European Super League...
European Super League Demi Menyelamatkan Sepak Bola, Ini Alasan Florentino Perez
Arsenal Dukung European...
Arsenal Dukung European Super League, Arteta Kumpulkan Informasi
Tegas Tidak Suka, James...
Tegas Tidak Suka, James Miner Ingin European Super League Batal
Dimulai 12 Klub Elite,...
Dimulai 12 Klub Elite, European Super League Siap Jalan; Pamor Liga Champions Terancam?
Ditentang UEFA, Begini...
Ditentang UEFA, Begini Format Kompetisi European Super League
Berita Terkini
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
46 menit yang lalu
Eks Timnas Indonesia...
Eks Timnas Indonesia Apresiasi PB POBSI Usai Datangkan Fedor Gorst: Semoga Lahir Atlet Kelas Dunia
1 jam yang lalu
Berapa Ukuran Standar...
Berapa Ukuran Standar Lapangan Minifootball?
2 jam yang lalu
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
5 jam yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
6 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
11 jam yang lalu
Infografis
Bukti Risiko Bumi Dihantam...
Bukti Risiko Bumi Dihantam Asteroid Semakin Meningkat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved