European Super League Demi Menyelamatkan Sepak Bola, Ini Alasan Florentino Perez

Selasa, 20 April 2021 - 11:02 WIB
loading...
European Super League...
Florentino Perez meyakini Liga Super Eropa akan menyelamatkan dunia sepak bola/Foto/marca.com
A A A
MADRID - Ketua European Super League atau Liga Super Eropa Florentino Perez meyakini liga bentukannya justru akan menyelamatkan dunia sepak bola. Perez yang juga Presiden Real Madrid itu mengungkap, lewat Liga Super Eropa, masalah yang dialami sejumlah klub saat ini bisa teratasi.

Liga Super Eropa membuat heboh sepak bola dunia. Kompetisi yang diprakarsai 12 klub elite Eropa itu ditengarai akan merusak kompetisi Eropa yang kini sudah mapan seperti Liga Champions Eropa dan Liga Europa.

.

Perez pun angkat bicara soal munculnya pertentangan besar pembentukan Liga Super Eropa. Menurut Perez, lewat Liga Super Eropa, masalah yang dialami sejumlah klub saat ini bisa teratasi. Salah satunya adalah masalah finansial yang kini tengah menimpa sejumlah klub elite di Eropa. Masalah ini khususnya muncul sejak pandemi Covid-19 melanda kehidupan masyarakat dunia.

Beberapa klub bahkan diketahui terlilit utang besar, contohnya Barcelona. Utang mereka yang mencapai 630 juta euro atau sekitar Rp10,7 triliun dikabarkan telah memaksa klub menjual beberapa pemainnya di musim panas 2021. Hal ini terjadi karena menurun drastisnya pendapatan.

Baca juga: Tolak European Super League, Ini Pesan Juergen Klopp untuk Fans Liverpool.

Karena itu, Florentino Perez punya tekad kuat untuk tetap menggelar Liga Super Eropa. Kini, 12 tim pendiri bakal ikut serta dalam turnamen yang dinilai sebagai tandingan dari Liga Champions tersebut.

Klub yang dikepalai oleh Florentino Perez, yakni Real Madrid, pun jadi salah satu dari 12 tim yang ambil bagian di Liga Super Eropa. Selain itu, ada Arsenal, Manchester United, Chelsea, Liverpool, Manchester City, Tottenham Hotspur, AC Milan, Atletico Madrid, Barcelona, Inter Milan, dan Juventus.

"UEFA bekerja dalam format lain yang, pertama, saya tidak memahaminya, dan kedua, tidak menghasilkan pendapatan yang diperlukan untuk menyelamatkan sepak bola," ujar Perez dalam wawancara bersama El Chiringuito, sebagaimana dikutip dari Marca, Selasa (20/4/2021).

"Ketika saya mengatakan menyelamatkan sepak bola, saya bermaksud menyelamatkan semua orang, sehingga selama 20 tahun ke depan setidaknya kita bisa hidup damai. Situasinya sangat dramatis. Kami yakin format ini bisa menyelamatkan sepak bola, seperti Piala Eropa menyelamatkan sepak bola pada 50-an," lanjutnya.

"Jika Anda tidak memiliki penghasilan selain uang dari siaran di TV, cara terbaik untuk meningkatkan pendapatan adalah memiliki permainan yang lebih menarik, yang dapat dilihat oleh penggemar dari seluruh dunia,” tutur Florentino Perez.

“Jadi, kami sampai pada kesimpulan bahwa alih-alih tampil di Liga Champions, kami akan tampil di Liga Super dan kami akan mampu meringankan apa yang hilang,” jelasnya.

Kini, pihak Liga Super Eropa dikabarkan tengah mencari tiga klub tambahan untuk melengkapi jumlah yang ditentukan sebagai pendiri. Kompetisi ini berencana digelar mulai Agustus 2021.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2064 seconds (0.1#10.140)