Tak ada yang mudah di turnamen grand slam
A
A
A
Sindonews.com - Petenis nomor satu dunia, Novak Djokovic, mengakui bahwa beberapa orang mungkin berpikir dia mendapatkan keberuntungan dengan pengundian Wimbledon. Namun, petenis asal Serbia itu tidak menerima pandangan tersebut. Karena, menurutnya, tidak ada jalan yang mudah untuk memenangkan turnamen grand slam.
Dengan jujur, Djokovic juga mengakui bahwa dirinya memendam keinginan untuk merebut trofi Wimbledon untuk kali kedua, setelah dia memenangkannya pada 2011, dengan mengalahkan Rafael Nadal di final.
"Beberapa orang akan mengatakan bahwa saya cukup beruntung dengan hasil pengundian," kata Djokovic, yang menghindari juara bertahan Roger Federer, pemain nomor dua dunia Andy Murray dan unggulan kelima Rafael Nadal. "Tapi lihat, itu adalah Grand Slam, jadi saya tidak berpikir bahwa ada cara yang mudah untuk meraih juara," imbuhnya, di situs resmi ATP.
"Para pemain terbaik di dunia bermain di turnamen yang paling berharga ini, turnamen paling bergengsi di dunia. Semua orang ingin bermain dengan bagus, jadi saya harus ambil perlahan-lahan dan hanya memikirkan lawan berikutnya."
Dengan jujur, Djokovic juga mengakui bahwa dirinya memendam keinginan untuk merebut trofi Wimbledon untuk kali kedua, setelah dia memenangkannya pada 2011, dengan mengalahkan Rafael Nadal di final.
"Beberapa orang akan mengatakan bahwa saya cukup beruntung dengan hasil pengundian," kata Djokovic, yang menghindari juara bertahan Roger Federer, pemain nomor dua dunia Andy Murray dan unggulan kelima Rafael Nadal. "Tapi lihat, itu adalah Grand Slam, jadi saya tidak berpikir bahwa ada cara yang mudah untuk meraih juara," imbuhnya, di situs resmi ATP.
"Para pemain terbaik di dunia bermain di turnamen yang paling berharga ini, turnamen paling bergengsi di dunia. Semua orang ingin bermain dengan bagus, jadi saya harus ambil perlahan-lahan dan hanya memikirkan lawan berikutnya."
(nug)