Jol gelar pertemuan bersama pemilik baru Fulham

Sabtu, 20 Juli 2013 - 16:36 WIB
Jol gelar pertemuan...
Jol gelar pertemuan bersama pemilik baru Fulham
A A A
Sindonews.com - Pelatih Martin Jol telah bertemu dengan pemilih baru Fulham Shahid Khan untuk pertama kalinya saat jeda tur pra musim mereka ke Costa Rica. Khan yang juga memiliki franchise NFL yakni Jacksonville Jaguars, baru saja membeli klub peserta Liga Premier Inggris itu dari Mohamed Al Fayed pada pekan lalu.

Selanjutnya Jol bersama dengan kapten klub, Brede Hangeland terbang dari Costa Rica ke Jacksonville untuk bertemu dengan pemilih baru. Pada pertemuan ini Jol berharap dapat membentuk hubungan kerja yang kuat dengan bosa barunya tersebut. "Saya senang karena Mr Khan mempunyao gairan yang besar untuk sepak bola serta memiliki ambisi besar untuk apa yang harus dicapai," terang Jol seperti dilansir Sky Sports, Sabtu (20/7/2013).

Sementara itu terkait dengan keterkaitan dengan Jacksonville Jaguars ini sangat menarik bagi Jol untuk menantikan masa depan bersama. Jol juga mengaku sangat berterima kasih dengan Al Fayed untuk apa yang akan dia lakukan bersama Fulham sebelumnya sebelum para fans. "Tanpa dia, klub tidak berada dalam posisi seperti sekarang ini sehingga kami semua berutang kepadanya," sambungnya.

Sebelumnya Shahid Khan, menegaskan tidak akan mengubah manajenem setelah dia mengambil alih klub tersebut. Karena itu dia akan tetap mendukung penuh Martin Jol sebagai pelatih Fulham. Khan mengatakan, Martin telah mendapat reputasi besar. Dia menegaskan sudah tak sabar akan bertemu dengan Jol.

Khan, yang telah memiliki tim NFL Jacksonville Jaguar sejak 2012, juga menolak untuk membuat prediksi tentang prospek Fulham di bawah kepemimpinannya. "Saya rasa ini adalah janji gila. Yang paling penting adalah bahwa kita harus mengamankan sesuatu yang berkelanjutan," tutup Khan.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.8116 seconds (0.1#10.140)