Basket dan futsal putri boleh ikut dengan biaya sendiri

Jum'at, 02 Agustus 2013 - 15:03 WIB
Basket dan futsal putri...
Basket dan futsal putri boleh ikut dengan biaya sendiri
A A A
Sindonews.com - Atlet basket putri dan futsal putri hampir saja gigit jari. Kedua nomor itu menjadi sub cabang olahraga yang sempat dicoret keikutsertaannya di SEA Games oleh Satlak Prima.

Keputusan itu diambil setelah Satlak Prima melakukan efisiensi dana. Didasarkan peluang meraih medali, kedua sub cabor tersebut dinilai minim peluang. Untuk itu mereka mencoretnya dari daftar kontingen.

Namun, mereka bisa saja tetap ikut SEA Games. Dengan catatan, tim basket putri dan futsal putri membiayai sendiri kebutuhan mereka.

Keduanya pun terpaksa menggunakan dana non-pelatnas dalam persiapan SEA Games. Ini dilakukan agar mereka bisa ikut dalam ajang pesta olahraga dua tahunan negara-negara Asia Tenggara tersebut. Mereka akan bergabung dengan kontingen bersama Komite Olimpiade Indonesia (KOI) sebelum bertolak ke Myanmar di penghujung tahun ini.

Direktur Pelatnas Satlak Prima, Paulus Pesurnay mengatakan, basket putri dan futsal putri tetap bisa menjalankan pelatnas SEA Games asal dengan biaya sendiri. Namun hal ini harus dikomunikasikan kepada KOI agar dalam penetapan anggota kontingen SEA Games bisa sesuai dengan aturan.

"Kalau ini tidak cepat dikomunikasikan kepada KOI, saya khawatir anggota kontingen lain sudah dibuatkan surat keputusan (SK) sementara mereka ini tertinggal," kata Paulus seperti dilansir situs resmi Satlak Prima.
(wir)
Berita Terkait
Timnas Indonesia U-22...
Timnas Indonesia U-22 vs Filipina: Cari Komposisi Terbaik
Tolak Peluru Dihapus...
Tolak Peluru Dihapus dari SEA Games 2021 Rugikan Indonesia, Begini Penjelasan CdM
PB POBSI Target 2 Medali...
PB POBSI Target 2 Medali Emas di SEA Games Kamboja 2023
Sambut SEA Games XXXII/2023...
Sambut SEA Games XXXII/2023 di Phnom Penh, FTI Gelar Seleknas Atlet Triatlon
Bantuan Belum Hadir,...
Bantuan Belum Hadir, 3 Atlet SEA Games 2023 Gelar Latihan Pakai Biaya Pribadi
Robbie Capito Optimistis...
Robbie Capito Optimistis Atlet Biliar Indonesia Rebut Emas SEA Games 2023
Berita Terkini
Barcelona Juara Copa...
Barcelona Juara Copa del Rey 2025: Tendangan Terukur Kounde Jadi Penentu!
27 menit yang lalu
Kevin Sanjaya Yakin...
Kevin Sanjaya Yakin Fedor Gorst Dongkrak Semangat Atlet Biliar Indonesia
1 jam yang lalu
Sekjen POBSI: Kehadiran...
Sekjen POBSI: Kehadiran Fedor Gorst Diharapkan Jadi Inspirasi Atlet Muda Indonesia
1 jam yang lalu
Fedor Gorst Sebut Indonesia...
Fedor Gorst Sebut Indonesia Banyak Pemain Biliar Potensial
8 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Pangsuma FC ke Final usai Sikat Bintang Timur Surabaya Lewat Penalti
8 jam yang lalu
Mengenal Klausul Rehidrasi...
Mengenal Klausul Rehidrasi dalam Tinju: Aturan yang Disorot Jelang Duel Eubank Jr vs Conor Benn
8 jam yang lalu
Infografis
Pesona 9 Istri dan Putri...
Pesona 9 Istri dan Putri Para Pemimpin Timur Tengah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved