Rusedski pertanyakan fisik Murray

Jum'at, 06 September 2013 - 19:57 WIB
Rusedski pertanyakan...
Rusedski pertanyakan fisik Murray
A A A
Sindonews.com - Mantan bintang tenis Inggris, Greg Rusedski memiliki tanda tanya besar tentang fisik Andy Murray selama tampil di turnamen Grand Slam AS Terbuka 2013. Pernyataan itu muncul setelah juara bertahan tersebut takluk dari Stanislas Wawrinka di babak perempat final.

Bermain di Arthur Ashe Stadium, Murray yang merupakan unggulan kedua ini tidak mampu mengeluarkan permainan terbaiknya kala berhadapan dengan Wawrinka. Terbukti lewat pertarungan tiga game, petenis Swiss tersebut mampu memupuskan impian lawannya itu dengan skor 6-4, 6-3, dan 6-2.

Melihat kekalahan yang dialami Murray, Rusedski memiliki tanda tanya besar tentang fisiknya. Padahal sejak menjuarai Wimbledon dua bulan lalu, ia memilih beristirahat ketimbang ikut dalam turnamen pemanasan sebelum AS Terbuka berlangsung.

"Saya punya tanda tanya besar bagaimana Murray baik secara fisik. Dua bulan lalu, ia sempat mengatakan akan beristirahat seusai memenangi Wimbledon. Tapi nampaknya ia gagal membangun itu semua," sesal Rusedski seperti dilansir SkySports, Jumat (6/9/2013).

Kendati begitu, Rusedski yang kini berusia 39 tahun tersebut berharap Murray bisa kembali menunjukkan performa terbaik di turnamen berikutnya. "Murray adalah juara terbaik di Dunia dan saya berharap dia bangkit kembali dan melakukan hal yang besar di turnamen berikutnya," tambahnya.

Wawrinka sendiri di babak semifinal nanti akan menemui rintangan yang berat ketika ia berhadapan dengan unggulan pertama, Novak Djokovic.
(akr)
Berita Terkait
AS Terbuka 2021; Daniil...
AS Terbuka 2021; Daniil Medvedev Ingin Novak Djokovic Ikuti Jejaknya ke Final
AS Terbuka; Kalahkan...
AS Terbuka; Kalahkan Leylah Fernandez di Final, Emma Raducanu: Dia Bermain Luar Biasa
Dua Final Grand Slam...
Dua Final Grand Slam dalam 4 Bulan, Casper Ruud: Seperti Tidak Nyata
Tembus Final AS Terbuka...
Tembus Final AS Terbuka 2021, Jawaban Leylah Fernandez Atas Guru yang Meragukan Kemampuannya
Serena Williams Pensiun,...
Serena Williams Pensiun, LeBron James hingga Michelle Obama Beri Penghormatan
AS Terbuka 2021; Melaju...
AS Terbuka 2021; Melaju ke putaran Ketiga, Novak Djokovic Puji Penonton
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
7 jam yang lalu
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
10 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
10 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
12 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
13 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
13 jam yang lalu
Infografis
Persiapan Fisik yang...
Persiapan Fisik yang Bisa Dilakukan sebelum ke Tanah Suci
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved