Singo Edan gondol trofi Menpora

Minggu, 29 September 2013 - 20:44 WIB
Singo Edan gondol trofi...
Singo Edan gondol trofi Menpora
A A A
Sindonews.com - Arema berhasil meraih trofi Menpora Cup 2013 usai mengalahkan Central Coast Mariners 2-1 di partai final yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu (29/9/2013). Kayamba Gumbs memborong dua gol kemenangan Arema pada laga ini yang semuanya dicetak dari titik putih, sementara Central Coast membalasnya melalui Marcos Flores.

Bermain di kandang sendiri, Arema yang mengandalkan trio Gonzales, Beto dan Greg Nwokolo langsung menekan sejak menit awal. Pada menit ke 12 Greg mampu mengancam gawang lawan ketika tendangannya masih mampu digagalkan. Nwokolo kembali mengancam beberapa saat kemudian, tapi sayang tendangannya masih menyamping.

Tim berjuluk Singo Edan itu akhirnya mampu memecah kebuntuan ketika Greg Nwokolo dilanggar oleh pemain belakang Central Coast di kotan penalti. Wasit yang melihat sebagai pelanggaran langsung menunjuk titik putih. Kayamba Gumbs selaku eksukotor sukses melaksanakan tugasnya dengan baik untuk mengubah skor menjadi 1-0. Keunggulan Arema ternyata tidak berlangsung lama ketika Marcos Flores mampu membuat kedudukan menjadi 1-1.

Skor 1-1 bertahan hingga turun minum. Memasuki paruh kedua Arsema masih mencoba mendominasi jalannya pertandingan dengan terus menekan pertahanan wakil Australia. Greg kembali menjadi momok yang meakutkan Central Coast ketika tendangan kerasnya masih berada jauh di atas mistar gawang. Arema akhirnya mampu kembali unggul ketika pemain Central Coast dianggap handsball di kotak penalti.

Gumbs yang kembali menjadi algojo sukses mengubah skor menjadi 2-1. Central Coast sebenarnya mempunyai kesempatan untuk menyamakan kedudukan namun peluang dari Tom Slater masih bisa diamankan Ahmad Kurniawan. Hingga peluit penjang berbunyi kedudukan tetap 2-1 untuk kemenangan Arema dan sekaligus membuat mereka menjadi juara Menpora Cup 2013.

Susunan Pemain:
Arema:Ahmad Kurniawan, Igbonefo, Purwaka, Gathuessi, Beni, Sukadana, Hendro, Gumbs, Gonzales, Beto, Greg (c)

Central Coast Mariners XI: Justin, Rose, Hutchinson, Montgomery, Marcos, Fitzgerald, Storm, Sainsbury, Simon, Sterjovski, Slater
(akr)
Berita Terkait
Piala Menpora Jadi Benchmark...
Piala Menpora Jadi Benchmark Bergulirnya Kompetisi Olahraga di Indonesia
Harapan Menpora Jelang...
Harapan Menpora Jelang Laga Final Piala Menpora 2021
Roy Suryo: Piala Menpora...
Roy Suryo: Piala Menpora 2021 Upaya Hidupkan Kembali Olahraga di Indonesia
Menpora Cek Protokol...
Menpora Cek Protokol Kesehatan Tim Peserta Piala Menpora 2021
Aksi Karateka Bersaing...
Aksi Karateka Bersaing di Kejuaraan Piala Menpora 2022
Delapan Tim Esports...
Delapan Tim Esports Pelajar dan Mahasiswa Perebutkan Gelar Juara
Berita Terkini
Momen George Foreman...
Momen George Foreman Habisi 5 Petinju Brutal dalam Satu Malam
44 menit yang lalu
Pemain Timnas Indonesia...
Pemain Timnas Indonesia Eliano Reijnders Masuk Radar Transfer Selangor FC
54 menit yang lalu
Calvin Verdonk Tutup...
Calvin Verdonk Tutup Pintu Main di Liga Inggris, Bundesliga Jadi Alternatif Jelang Usia Kepala 3
3 jam yang lalu
Kekalahan Islam Makhachev...
Kekalahan Islam Makhachev yang Menodai Rekor Tak Terkalahkan
4 jam yang lalu
Ben Whittaker Akhiri...
Ben Whittaker Akhiri Kisah Liam Cameron di Ronde Kedua
4 jam yang lalu
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Manchester United Selamat dari Degradasi, Leicester City Turun ke Championship
5 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Raih Dua Trofi,...
Indonesia Raih Dua Trofi, Berikut Daftar Juara Piala AFF U-16
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved