Latihan libur, Rahmat tetap rajin fitnes

Senin, 28 Oktober 2013 - 17:18 WIB
Latihan libur, Rahmat...
Latihan libur, Rahmat tetap rajin fitnes
A A A
Sindonews.com - Striker PSM Makassar M Rahmat tetap menjaga kondisi meskipun saat ini tidak ada aktivitas latihan secara tim. Dirinya tetap menjaga kondisi dengan melakukan fitnes. "Saya tetap jaga kondisi dengan fitnes,"kata dia.

Memang saat ini, perfoma striker andalan Pasukan Ramang ini, sudah mulai kembali garang. Saat di babak playoff, Rahmat sudah mencetak dua gol kemenagan untuk PSM. "Saya tetap berusaha supaya bisa kembali ke kondisi terbaik. Apalagi jika PSM ke ISL, maka akan semakin berat," jelas pemain bernomor punggung 11 ini.

Sebelumnya, pemain PSM Makassar mendapat jatah liburan setelah memastikan lolos dari playoff Indonesian Premier League. Namun, para pemain diminta tetap menjaga kondisi fisik karena belum ada agenda latihan.

Sudah empat hari, penggawa Juku Eja PSM diberi libur bersama keluarganya masing-masing. Bukan hanya itu, kosongnya jadwal latihan hingga membuat para pemain harus menjaga sendiri kondisi fisiknya sebelum kembali menerima program latihan dari tim kepelatihan PSM.

Apalagi, jeda dari masa verifikasi tim masih cukup panjang. Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengagendakan tahap verifikasi akan dilakukan hingga akhir Novenber mendatang. Namun sebelumnya, di awal November akan dilakukan sosialisasi terhadap aturan liga baru dan verifikasi kepada 25 klub dari IPL dan ISL. Termasuk enam klub yang sudah mengikuti babak playoff.

Rusdi Bahalwan, tim medis PSM mengatakan, pemain tetap harus menjaga kebugarannya sendiri agar nantinya bisa lebih maksimal saat melakukan larihan. "Pemain tetap harus menjaga kondisinya, supaya tidak terlalu drop apalagi libur latihan," kata dia saat dikonfirmasi Koran Sindo.

Dia menjelaskan, untuk pemain yang terkena cedera sebelumnya harus tetap disiplin menjaga kondisinya. Karena hal ini rentan jika tidak melakukan latihan secara rutin. "Bukan hanya itu, mereka juga tetap mengikuti beberapa proses penyembuhannya seperti fisioterapi dan fitnes untuk memperkuat otot ototnya," papar dia.

Bukan hanya itu, Rudi sapaan akrabnya menambahkan, selain latihan sendiri juga harus didukung dengan makanan yang baik. "Pemain harus makan makanan yang mengandung gizi yang baik dan terartur, tetap melakukan senam ringan, atau joging di pagi dan sore hari supaya stmina dan kondisi tetap terjaga," tambahnya.

Saat ini, manajemen PSM belum mengagendakan untuk memanggil semua pemainnya untuk melakoni latihan seperti biasanya. Apalagi karena masih sibuk merampungkan berkas untuk dibawa ketahap verifikasi yang akan dilakukan November mendatang. Bukan hanya itu, tim kepelatihan juga masih menunggu intruksi dari pihak managemen.
(aww)
Berita Terkait
Aksi Nyata Suporter...
Aksi Nyata Suporter PSM Makassar Perangi Pandemi Corona
Donasi Lawan Covid-19,...
Donasi Lawan Covid-19, Red Gank PSM Lelang Jersey Ferdinand Sinaga
Suporter PSM Makassar...
Suporter PSM Makassar Harap Ada Solusi Terbaik Untuk Liga 1
Mengenal Duo Kartini...
Mengenal Duo 'Kartini' di Tribun Suporter PSM Makassar
Perbandingan Sepak Bola...
Perbandingan Sepak Bola Indonesia dan Malaysia di Mata Pelatih PSM Makassar
Pelatih PSM Sebut Stamina...
Pelatih PSM Sebut Stamina Pemain Indonesia Hanya Bertahan 60 Menit
Berita Terkini
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Minimal Runner Up Grup untuk Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
2 jam yang lalu
Kevin Diks Menyusul...
Kevin Diks Menyusul Skuad Timnas Indonesia ke Australia, Ini Jadwalnya
3 jam yang lalu
Gagal Kalahkan Daud...
Gagal Kalahkan Daud Yordan, Tamatlah Riwayat George Kambosos Jr!
3 jam yang lalu
Berapa Jauh Jarak yang...
Berapa Jauh Jarak yang Ditempuh Pemain Abroad Timnas Indonesia ke Australia?
4 jam yang lalu
Magomed Ankalaev Senggol...
Magomed Ankalaev Senggol Rekam Jejak Kotor Jon Jones
6 jam yang lalu
Go Ahead Eagles Dukung...
Go Ahead Eagles Dukung Penuh Dean James Bela Timnas Indonesia
7 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Resmi Libur Sekolah...
Jadwal Resmi Libur Sekolah Selama Bulan Ramadan 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved