Trofi Piala Dunia kembali sapa Indonesia

Senin, 06 Januari 2014 - 17:26 WIB
Trofi Piala Dunia kembali sapa Indonesia
Trofi Piala Dunia kembali sapa Indonesia
A A A
Sindonews.com - Trofi Piala Dunia akhirnya tiba dan dipamerkan kepada masyarkat Indonesia setelah terakhir kalinya mampir pada 2010 silam. Tiba tadi pagi di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta Senin (6/1) trofi ini langsung dipamerkan di jumpa pers di Hotel Mulia, Jakarta.

Selanjutnya, trofi ini akan dipamerkan di Jakarta Convention Center Rabu (8/1).

Dwight Yorke, mantan bintang Manchester United yang didaulat sebagai Duta FIFA dalam program tur Piala Dunia ini mengungkapkan, trofi ini kembali ke Indonesia adalah karena gairah masyarakat Indonesia akan sepakbola.

"Trofi ini kembali karena kalian. Semangat dan passion kalian akan sepakbola sangat luar biasa," ujarnya dalam jumpa pers.

Sementara itu, Joko Driyono, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, berharap, hadirnya trofi ini bisa jadi pemicu semangat Indonesia bisa tampil di Piala Dunia.

"Diharapkan 4 atau 8 tahun lagi, para pemain yang kini berusia 15 tahun bisa membawa Indonesia tampil di Piala Dunia," ujarnya.

Kemudian, trofi ini akan dibawa ke Istana Negara untuk direpresentasikan kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

Lebih lanjut, masyarakat Indonesia bisa menyaksikan trofi Piala Dunia yang akan dipamerkan di Jakarta Convention Center Rabu (8/1) pukul 09.00-20.30 WIB. Para pengunjung pun bisa melakukan foto bersama trofi ini.

Selain Indonesia, di kawasan Asia Tenggara, trofi ini telah mengunjungi Myanmar, Thailand, Vietnam, dan Malaysia. Indonesia sendiri merupakan negara ke 57 yang dikunjungi trofi Jules Rimet tersebut. Setelah Indonesia, trofi ini akan diterbangkan ke Chile, Amerika Selatan.
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7899 seconds (0.1#10.140)