Falcao masih bisa main di Brasil
A
A
A
Sindonews.com – Striker AS Monaco, Radamel Falcao yang kini sedang mengalami cedera, kini bisa bernafas lega. Peluangnya untuk bisa membela Tim Nasional Kolombia di Piala Dunia 2014 masih terbuka lebar. Hal ini setelah Dokter bedah Monaco, Jose Carlos Noronha optimistis cederanya bisa pulih lebih cepat dari perkiraan sebelumnya.
Falcao mengalami cedera lutut yang cukup parah saat Monaco menghancurkan Monts d’Or Azergues dengan skor telak 3-0 pada Rabu (22/1). Diperkirakan pemain berusia 27 tahun itu bakal absen enam hingga tujuh bulan.
Itu artinya Falcao tak akan tampil memperkuat Columbia di ajang Piala Dunia 2014 yang akan digelar pada Juli nanti di Brasil. Namun Noronha masih yakin Falcao akan puloh lebih cepat lantaran ia memiliki semangat yang besar untuk pulih.
“Ini cukup sulit karena hanya menyisakan lima bulan sebelum turnamen itu. Idealnya dia harus absen tujuh hingga delapan bulan, tapi kami akan melihat situasinya nanti,” ungkap Noronha seperti dikutip dikutip Goal, Sabtu (25/1)
“Falcao adalah atlet kelas atas. Dia memiliki kondisi fisik yang kuat, jadi kami bisa berharap meski kami merasa takut dia tidak pulih tepat waktu."
“Dia akan melakukan apapun untuk pulih. Dia memiliki pikiran dan kemampuan untuk mendapatkan hasil yang bagus. Dia masih yakin akan ikut ajang Piala Dunia, dia tidak menyerah,” pungkasnya.
Falcao mengalami cedera lutut yang cukup parah saat Monaco menghancurkan Monts d’Or Azergues dengan skor telak 3-0 pada Rabu (22/1). Diperkirakan pemain berusia 27 tahun itu bakal absen enam hingga tujuh bulan.
Itu artinya Falcao tak akan tampil memperkuat Columbia di ajang Piala Dunia 2014 yang akan digelar pada Juli nanti di Brasil. Namun Noronha masih yakin Falcao akan puloh lebih cepat lantaran ia memiliki semangat yang besar untuk pulih.
“Ini cukup sulit karena hanya menyisakan lima bulan sebelum turnamen itu. Idealnya dia harus absen tujuh hingga delapan bulan, tapi kami akan melihat situasinya nanti,” ungkap Noronha seperti dikutip dikutip Goal, Sabtu (25/1)
“Falcao adalah atlet kelas atas. Dia memiliki kondisi fisik yang kuat, jadi kami bisa berharap meski kami merasa takut dia tidak pulih tepat waktu."
“Dia akan melakukan apapun untuk pulih. Dia memiliki pikiran dan kemampuan untuk mendapatkan hasil yang bagus. Dia masih yakin akan ikut ajang Piala Dunia, dia tidak menyerah,” pungkasnya.
(irc)