West Ham boyong duo Italia

Minggu, 26 Januari 2014 - 01:40 WIB
West Ham boyong duo...
West Ham boyong duo Italia
A A A
Sindonews.com - West Ham United telah menyelesaikan proses transfer pemain asal Italia, Antonio Nocerino dan Marco Borriello dengan status pemain pinjaman dari AC Milan dan AS Roma hingga akhir musim. Keduanya resmi merumput di Liga Premier Inggris mengikuti beberapa pemain Italia yang sudah lebih dulu hijrah.

Seperti dilansir Sky Sports, Minggu (26/1) Nocerino yang pernah 15 membela timnas Italia dan bermain di Piala Eropa 2012, namun belakangan ia sulit bersaing di Serie A bersama Milan. Buktinya sejauh musim ini, ia hanya mampu 11 kali tampil membela Milan akibatnya ia mencoba peruntungan memerkuat The Hammers -julukan West Ham-.

Sementara itu Borriello juga memiliki nasib yang tidak jauh beda dari kompatriotnya, ia hanya mampu membela Roma sebanyak enam kali. Namun pelatih West Ham, Sam Allardyce menilai pemain 31 tahun itu sebagai pemain potensial untuk memecahkan masalah timnya dalam mencetak gol. Sepanjang musim ini West Ham barus bisa mencetak 22 gol.

Apabila mereka sukses mendapatkan dua pemain Italia, namun tidak halnya dengan upaya mereka memboyong kapten Leeds, Ross McCormack. Tawaran West Ham kabarnya telah ditolak. Sedangkan sebelumnya Borriello mengucapkan salam perpisahan Borriello melalui akun Twitter-nya. "Salut untuk semua fans Roma. Ini adalah bulan yang fantastis, diwarnai rekor yang menakjubkan. Terima kasih semua,"
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7897 seconds (0.1#10.140)