Mobil mogok, Ricciardo santai
A
A
A
Sindonews.com - Daniel Ricciardo menegaskan Red Bull tak perlu panik setelah mobil yang dikendarainya mogok pada putaran pertama di hari ketiga tes pra musim di Jerez, Spanyol. Hal yang sama juga di alami juara bertahan Formula 1, Sebastian Vettel yang hanya mampu menyelesaikan 11 lap selama dua hari di Jerez.
Performa buruk mobil RB10, menurut bos Red Bull, Christian Horner sebagai mobil paling rumit dalam sejarah Formula 1 setelah RB10 gagal memberikan waktu terbaik di lintasan. Meski mesin Renault sepertinya tertinggal jauh dari pesaingnya Mercedes dan Ferrari, namun Ricciardo meminta timnya tak perlu panik.
"Beberapa orang telah kembali dan mencoba untuk menyelesaikan masalah ini secepat mungkin. Mereka menganggap ada sesuatu di pabrik yang bisa membantu, tapi disaat yang sama mereka mencoba untuk melakukan perbaikan secera cepat. Tim telah bekerja hampir 36 jam untuk membuat mobil kembali berjalan," terang Ricciardo seperti dilansir Sky Sports, Jumat (31/1).
Ricciardo menambahkan cukup optimis Red Bulla mampu menyelesaikan masalah mengingat masih cukup waktu sebelum balapan musim 2014 secara resmi bergulir. "Saya harap besok kami mendapatkan hasil yang cukup signifikan, tapi saya pikir sebelum ke Bahrain masih banyak waktu bagi klub untuk melakukan perbaikan," sambungnya.
"Bahkan jika besok rencana tak berjalan lancar, kami seharusnya tidak cemas. Kami masih mempunyai dua pekan dan waktu saya rasa memihak kepada kami. Bahkan jika kami datang ke Melbourne tanpa kemajuan apapun, musim ini masih panjang. Mereka mengetahui bagaimana caranya untuk menang dan kami akan mengatasinya," tandasnya.
Performa buruk mobil RB10, menurut bos Red Bull, Christian Horner sebagai mobil paling rumit dalam sejarah Formula 1 setelah RB10 gagal memberikan waktu terbaik di lintasan. Meski mesin Renault sepertinya tertinggal jauh dari pesaingnya Mercedes dan Ferrari, namun Ricciardo meminta timnya tak perlu panik.
"Beberapa orang telah kembali dan mencoba untuk menyelesaikan masalah ini secepat mungkin. Mereka menganggap ada sesuatu di pabrik yang bisa membantu, tapi disaat yang sama mereka mencoba untuk melakukan perbaikan secera cepat. Tim telah bekerja hampir 36 jam untuk membuat mobil kembali berjalan," terang Ricciardo seperti dilansir Sky Sports, Jumat (31/1).
Ricciardo menambahkan cukup optimis Red Bulla mampu menyelesaikan masalah mengingat masih cukup waktu sebelum balapan musim 2014 secara resmi bergulir. "Saya harap besok kami mendapatkan hasil yang cukup signifikan, tapi saya pikir sebelum ke Bahrain masih banyak waktu bagi klub untuk melakukan perbaikan," sambungnya.
"Bahkan jika besok rencana tak berjalan lancar, kami seharusnya tidak cemas. Kami masih mempunyai dua pekan dan waktu saya rasa memihak kepada kami. Bahkan jika kami datang ke Melbourne tanpa kemajuan apapun, musim ini masih panjang. Mereka mengetahui bagaimana caranya untuk menang dan kami akan mengatasinya," tandasnya.
(akr)