Alasan Persepam diguyur gol

Minggu, 02 Februari 2014 - 17:51 WIB
Alasan Persepam diguyur...
Alasan Persepam diguyur gol
A A A
Sindonews.com -- Persepam Madura United mengikuti nasib Persela Lamongan dalam tour ke Papua. Jika sehari sebelumnya Persela dicukur Persipura Jayapura 3-0 di Stadion Mandala, Jayapura, Minggu (2/2) giliran Persepam yang menerima guyuran gol dari Perseru Serui di tempat sama.Persepam dihajar tim debutan tersebut dengan skor 4-1. Dua Perseru gol Yoksan Ama menit 38 dan 55, serta gol Alan Aronggear 25' dan Oktovianus Maniai. Persepam hanya mampu menciptakan sebiji gol dari kaki pemain pengganti Zaenal Arif menit 77'.Tim tamu sebenarnya sudah berupaya tampil percaya diri di laga tersebut dan memberikan perlawanan sengit. Walau kendali permainan tetap dipegang tuan rumah, Persepam sering melakukan tekanan dengan bertumpu pada striker Silvio Escobar.Persepam menghadapi masalah ketika tekanan yang dilakukan sama sekali tidak efektif. Justru tuan rumah yang memanfaatkan momentum dengan baik dan berhasil unggul menit 25 via Alan Aronggear. Setelah tertinggal tampaknya mental Sape Kerap langsung drop.Gol dari Yoksan Ama dan Oktovianus Maniani menutup babak pertama dengan skor tebal 3-0. Situasi terlanjur sulit bagi tim asal Pulau Garam. Meskipun berupaya mengejar ketertinggal di paruh kedua, justru penderitaan bertambah saat Yoksan menciptakan gol keduanya pada sepuluh menit fase kedua.Persepam pun kehilangan harapan, karena perubahan yang dilakukan pelatih Daniel Roekito tak memberi tambahan kekuatan signifikan. Perubahan yang terlihat membuahkan hasil hanyalah gol dari pemain pengganti Zaenal Arif."Kami tidak bertahan dengan baik di babak pertama. Setelah gol pertama, tidak ada respons untuk bangkit. Malah kemasukan dua gol lagi. Ketinggalan dengan skor 3-0 di babak pertama menjadi sangat sulit untuk mengejar," kata Pelatih Persepam Daniel Roekito, dihubungi selepas laga.Dirinya mengakui Persepam belum efektif dalam menyerang, ditambah tidak fokus dalam bertahan. "Perseru bermain dengan baik dan setiap serangan sangat membahayakan. Saya kecewa kami kalah dengan skor besar. Saya akan memperbaiki lagi kinerja tim," tandasnya.Persepam dalam situasi cukup sulit untuk mendapatkan poin dari ujung timur Indonesia. Sebab dua hari berikutnya Sape Kerap bakal menghadapi juara bertahan Persipura Jayapura. Tanpa perbaikan signifikan, bisa dibayangkan bagaimana nasib Persepam nanti.Sejauh ini kiprah Persepam dan Persela di tanah Papua masih sekadar fotokopi musim lalu. Alih-alih ingin mendapatkan secuil angka, nyatanya malah diguyur gol tanpa ampun. Awal yang berat bagi kedua tim Jatim di wilayah timur tersebut.
(wbs)
Berita Terkait
Abaikan Protes, Juventus...
Abaikan Protes, Juventus Ngotot di Liga Super Eropa
European Super League...
European Super League Demi Menyelamatkan Sepak Bola, Ini Alasan Florentino Perez
Arsenal Dukung European...
Arsenal Dukung European Super League, Arteta Kumpulkan Informasi
Tegas Tidak Suka, James...
Tegas Tidak Suka, James Miner Ingin European Super League Batal
Dimulai 12 Klub Elite,...
Dimulai 12 Klub Elite, European Super League Siap Jalan; Pamor Liga Champions Terancam?
Ditentang UEFA, Begini...
Ditentang UEFA, Begini Format Kompetisi European Super League
Berita Terkini
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
42 menit yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
1 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
2 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
2 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
3 jam yang lalu
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
4 jam yang lalu
Infografis
Alasan Sekutu NATO Menyesal...
Alasan Sekutu NATO Menyesal Beli Jet Tempur Siluman F-35 AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved