Beckham kunjungi korban Topan Haiyan
A
A
A
Sindonews.com – Selepas tak lagi bermain, David Beckham memiliki banyak kesibukan. Salah satunya adalah dengan mengunjungi kota Tacloban di Filipina yang hancur akibat topan Haiyan beberapa waktu lalu.
Kedatangan bintang asal Inggris itu hari ini merupakan bagian dari upaya bantuan UNICEF. Saat ini pusat kota Tacloban masih berjuang untuk mengatasi dampak bencana yang melanda pada 8 November lalu. Serangan topan itu menewaskan lebih dari 6.200 orang dan menyebabkan puluhan ribu korban masih tunawisma.
Beckham disambut oleh ratusan orang yang telah tinggal di tenda-tenda PBB yang disediakan di luar stadion.
Zafrin Chowdhury , juru bicara kantor UNICEF di Manila menuturkan kalau mantan pemain Manchester United itu tersentuh oleh dampak topan dan ingin bertemu anak-anak pengungsi dan keluarga mereka.
Dia sempat bertukar tos dan berpose untuk foto dengan anak-anak di dalam tenda putih besar yang digunakan sebagai ruang kelas. Beberapa anak menunjukkan karya seni mereka kepadanya.
Ia melepaskan sepatu saat memasuki sebuah tenda yang ditinggali sebuah keluarga , membelai bayi yang sedang tidur dengan tangannya. Pejabat dan staf UNICEF tidak mengatakan apa yang dibicarakan Bekcham dengan sebuah keluarga selama 30 menit itu.
Ini perjalanan kedua Beckham ke Filipina sebagai duta UNICEF. Dia sebelumnya mengunjungi sebuah tempat penampungan bagi mantan anak jalanan di Manila pada tahun 2011. Dia juga juga memainkan pertandingan eksibisi dengan tim nasional sepak bola Filipina .
Kedatangan bintang asal Inggris itu hari ini merupakan bagian dari upaya bantuan UNICEF. Saat ini pusat kota Tacloban masih berjuang untuk mengatasi dampak bencana yang melanda pada 8 November lalu. Serangan topan itu menewaskan lebih dari 6.200 orang dan menyebabkan puluhan ribu korban masih tunawisma.
Beckham disambut oleh ratusan orang yang telah tinggal di tenda-tenda PBB yang disediakan di luar stadion.
Zafrin Chowdhury , juru bicara kantor UNICEF di Manila menuturkan kalau mantan pemain Manchester United itu tersentuh oleh dampak topan dan ingin bertemu anak-anak pengungsi dan keluarga mereka.
Dia sempat bertukar tos dan berpose untuk foto dengan anak-anak di dalam tenda putih besar yang digunakan sebagai ruang kelas. Beberapa anak menunjukkan karya seni mereka kepadanya.
Ia melepaskan sepatu saat memasuki sebuah tenda yang ditinggali sebuah keluarga , membelai bayi yang sedang tidur dengan tangannya. Pejabat dan staf UNICEF tidak mengatakan apa yang dibicarakan Bekcham dengan sebuah keluarga selama 30 menit itu.
Ini perjalanan kedua Beckham ke Filipina sebagai duta UNICEF. Dia sebelumnya mengunjungi sebuah tempat penampungan bagi mantan anak jalanan di Manila pada tahun 2011. Dia juga juga memainkan pertandingan eksibisi dengan tim nasional sepak bola Filipina .
(irc)