Mayweather Jr. pilih Maidana ketimbang Amir Khan
A
A
A
Sindonews.com - Akhirnya penantian siapa lawan yang akan dihadapi oleh juara dunia kelas welter versi WBC, Floyd Mayweather Jr., terjawab sudah. Melalui akun Twitter-nya, raja pound-to-pound itu mengumumkan bahwa dia akan berhadapan dengan juara WBA, Marcos Rene Maidana, di penampilan berikutnya.
Duel unifikasi kelas welter itu akan berlangung di MGM Grand, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, pada 3 Mei 2014. Kontes utama pertarungan tersebut menjadi acara pay-per-view jaringan televisi Showtime.
"Saya akan bertarung melawan Marcos Maidana, 3 Mei, pada pay-per-view Showtime/CBS," tulis petinju yang belum tersentuh kekalahan 45 laga profesional, di akun Twitter @FloydMayweather, Selasa (25/2).
Mayweather Jr., yang kini berusia 37 tahun, berhasil mendominasi dua pertarungan terkahirnya yang terjadi di tahun lalu. Pertama, The Money mencetak kemenanagan angka atas Robert Guerrero pada 4 Mei 2013. Empat bulan kemudian, mengalahkan juara kelas welter junior WBC/WBA Super, Saul "Canelo" Alvarez.
Sementara itu, Maidana, yang berasal dari Argentina, sukses mencuri mahkota juara kelas welter WBA dari tangan Adrien Broner, dalam pertarungan terakhirnya, 14 Desember lalu. Sebelumnya, petinju 30 tahun itu tak menemui kendala dalam menghentikan Josesito Lopez di ronde keenam, 8 Juni 2013.
Dengan demikian, maka melayang sudah kesempatan bintang tinju Inggris keturunan Pakistan, Amir Khan, untuk berhadapan dengan Mayweather Jr. Padahal, dalam jajak pendapat yang dilakukan The Money, Khan berada di posisi terdepan untuk berhadapan dengan Mayweather Jr.
Duel unifikasi kelas welter itu akan berlangung di MGM Grand, Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, pada 3 Mei 2014. Kontes utama pertarungan tersebut menjadi acara pay-per-view jaringan televisi Showtime.
"Saya akan bertarung melawan Marcos Maidana, 3 Mei, pada pay-per-view Showtime/CBS," tulis petinju yang belum tersentuh kekalahan 45 laga profesional, di akun Twitter @FloydMayweather, Selasa (25/2).
Mayweather Jr., yang kini berusia 37 tahun, berhasil mendominasi dua pertarungan terkahirnya yang terjadi di tahun lalu. Pertama, The Money mencetak kemenanagan angka atas Robert Guerrero pada 4 Mei 2013. Empat bulan kemudian, mengalahkan juara kelas welter junior WBC/WBA Super, Saul "Canelo" Alvarez.
Sementara itu, Maidana, yang berasal dari Argentina, sukses mencuri mahkota juara kelas welter WBA dari tangan Adrien Broner, dalam pertarungan terakhirnya, 14 Desember lalu. Sebelumnya, petinju 30 tahun itu tak menemui kendala dalam menghentikan Josesito Lopez di ronde keenam, 8 Juni 2013.
Dengan demikian, maka melayang sudah kesempatan bintang tinju Inggris keturunan Pakistan, Amir Khan, untuk berhadapan dengan Mayweather Jr. Padahal, dalam jajak pendapat yang dilakukan The Money, Khan berada di posisi terdepan untuk berhadapan dengan Mayweather Jr.
(nug)