Sakit perut halangi Cavendish berlaga di De Panne

Selasa, 01 April 2014 - 22:28 WIB
Sakit perut halangi Cavendish berlaga di De Panne
Sakit perut halangi Cavendish berlaga di De Panne
A A A
Sindonews.com - Pembalap sepeda Mark Cavendish kembali absen. Kali ini, pembalap dari tim Omega-Pharma QuickStep itu tak bisa mengikuti ajang Three Days of De Panne di Belgia, karena mengalami sakit perut. Sebelumnya, dia juga absen pada gelaran Gent–Wevelgem di Flanders, Belgia.

Sebelum mundur dari dua ajang tersebut, pria asal Isle of Man (bagian dari Inggris Raya) itu, hanya mampu finis urutan kelima di Milan-San Remo.

"Saya sangat kecewa," keluh Cavendish, yang akan mengevaluasi lagi programnya di tahun ini, sebagaimana rilis tim Omega-Pharma QuickStep. "Saya belum dalam bentuk saya untuk mengawali, terutama karena saya tidak makan atau minum apapun."

"Setelah San Remo, saya ingin terus mendapatkan hasil yang bagus dan mengendarai sepeda sama baiknya di Gent-Wevelgem dan di sini," ungkap pembalap 28 tahun.

Sementara itu, Three Days of De Panne akan mulai berlangsung pada Selasa (1/4) waktu setempat, dengan dibuka rute sejauh 201km antara De Panne dan Zottegem.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5684 seconds (0.1#10.140)
pixels