Akui Performanya Menurun, Cavendish Rela Ditendang Tim Bahrain-McLaren

Minggu, 23 Agustus 2020 - 04:08 WIB
loading...
Akui Performanya Menurun, Cavendish Rela Ditendang Tim Bahrain-McLaren
Pembalap sepeda Mark Cavendish.Foto/CylingNews
A A A
PARIS - Untuk event Tour de France 2020 yang dimulai 29 Agustus mendatang, tim Bahrain-McLaren tidak memasukkan nama pembalap sepeda senior, Mark Cavendish. Pembalap Inggris Raya itu, ditendang Bahrain-McLaren dengan alasan performanya menurun.

(Baca juga: Tak Diperkuat Froome dan Thomas, Ineos Andalkan Egan Bernal di Tour de France)

Menanggapi hal itu, Cavendish mengakui bahwa penampilannya saat ini sedang menurun. Pembalap berusia 35 tahun itu mengatakan, sebelum virus Corona (COVID-19) melanda dunia, dia melakukan balapan secara sporadis. Sejumlah kejuaraan dengan rute tour yang sangat bergunung-gunung, dia lahap juga.

(Baca juga: Selangkah Lagi Juara Bertahan Raptors dan Celtics Bentrok di Semifinal Wilayah Timur)

"Jadi Anda melihat Tim Bahrain-McLaren merilis skuat di Tour de France , jelas saya tidak ada dalam daftar," kata Cavendish dalam pesan video singkat melalui akun Twitter miliknya dilansir CylingNews.

"Beberapa orang akan senang dengan itu, dan beberapa akan kecewa. Akan ada jurnalis yang melakukan sesuatu untuk klik mereka sendiri. Jadi saya pikir, saya akan memberikan pemikiran dan perasaan saya sendiri tentang itu," tambahnya.

Sebagai pembalap sepeda yang selalu tampil di Tour de France, tahun ini untuk kali pertama dia tidak turun. "Ini adalah pengalaman tersulit yang pernah saya lihat selama karier saya, saya seorang pembalap yang membutuhkan banyak balapan," keluhnya.
(zil)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1465 seconds (0.1#10.140)