Sritex unggul 3-0 atas Merah Putih

Jum'at, 25 April 2014 - 13:25 WIB
Sritex unggul 3-0 atas...
Sritex unggul 3-0 atas Merah Putih
A A A
Sindonews.com - Sritex Dragons Enduro Solo menancapkan dominasinya atas Merah Putih Predators Jakarta di Speedy WNBL Indonesia 2013-2014. Untuk kali ketiga sepanjang pertemuan musim ini, tim polesan Pek King Dhay ini selalu unggul atas rivalnya itu. Termasuk kemenangan 56-51, saat bersua pada seri keempat di Hall A Basket Senayan, Jumat (25/4).

Sritex unggul head-to-head 3-0 atas Merah Putih. Setelah pada seri pertama dan kedua, mereka juga memetik keunggulan atas Merah Putih. Ini sangat menguntungkan Sritex apabila di klasemen akhir nanti kedua tim mengantongi angka yang sama.

Adalah Yulindawati yang tampil sebagai top performer dalam game ini. Center bertinggi 174 cm ini memberi kontribusi 25 poin serta tambahan 6 rebound. Ini adalah penampilan subur keduanya secara beruntun. Sehari sebelumnya, Jojo (sapaan akrab Yulindawati) juga mendulang 25 poin saat timnya unggul atas Rajawali Bandung.

Menyusul tambahan poin dari kemenangan ini, Sritex bercokol di posisi ketiga yang merupakan zona aman lolos Championship Series. Sritex mengemas 15 poin dari 10 laga (5 kali menang dan 5 kalah).

”Permainan anak-anak menunjukkan peningkatan dari hari ke hari. Namun, terkadang mental mereka belum stabil sehingga berpengaruh terhadap konsistensi mereka di lapangan,” ujar Pek King Dhay, head coach Sritex.
(dka)
Berita Terkait
Berikut Ini Cara Daftar...
Berikut Ini Cara Daftar Online Belajar Basket dari Para Pemain NBA
RANS PIK Basketball,...
RANS PIK Basketball, Debutan yang Siap Gemparkan IBL
IBL 2022: Tim Raffi...
IBL 2022: Tim Raffi Ahmad vs Gading Marten Duel di Hari Pertama
Indonesian Basketball...
Indonesian Basketball League 2022 Resmi Dibuka oleh Menpora
Webseries, Inovasi IBL...
Webseries, Inovasi IBL Dekatkan Basket Indonesia dengan Penggemar
Hasil Drawing IBL 2022:...
Hasil Drawing IBL 2022: Klub Raffi Ahmad Terjebak di Divisi Putih
Berita Terkini
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Minimal Runner Up Grup untuk Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
2 jam yang lalu
Kevin Diks Menyusul...
Kevin Diks Menyusul Skuad Timnas Indonesia ke Australia, Ini Jadwalnya
2 jam yang lalu
Gagal Kalahkan Daud...
Gagal Kalahkan Daud Yordan, Tamatlah Riwayat George Kambosos Jr!
3 jam yang lalu
Berapa Jauh Jarak yang...
Berapa Jauh Jarak yang Ditempuh Pemain Abroad Timnas Indonesia ke Australia?
4 jam yang lalu
Magomed Ankalaev Senggol...
Magomed Ankalaev Senggol Rekam Jejak Kotor Jon Jones
5 jam yang lalu
Go Ahead Eagles Dukung...
Go Ahead Eagles Dukung Penuh Dean James Bela Timnas Indonesia
7 jam yang lalu
Infografis
Mantan Presiden Filipina...
Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap atas Perintah ICC
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved