Vettel Iri Lihat Dominasi Tim Mercedes
A
A
A
MONTE CARLO - Sebastian Vettel mungkin bukan orang yang mudah mengeluh sejak dirinya bergabung bersama Red Bull pada 2009 lalu. Akan tetapi, melihat kedigdayaan tim Mercedes di musim ini, juara dunia F1 empat kali itu mulai iri dengan kecepatan W05 yang ditunjukkan Lewis Hamilton serta Nico Rosberg.
Dari lima balapan yang sudah dilakoni Vettel, ia hanya mampu menginjakkan kakinya di podium sebanyak satu kali. Sementara di empat balapan lainnya, dirinya harus puas berada di luar podium. Hasil negatif itu jauh berbeda dengan yang ditorehkan musim lalu.
Pasalnya, Vettel mampu menciptakan sembilan kali kemenangan secara berturut-turut sebelum akhirnya dinobatkan sebagai juara. Berbicara pada konferensi pers jelang balapan di Grand Prix Prancis pekan ini, dia mengatakan tidak pernah berpikir bahwa kecepatan RB10 miliknya mampu menandingi mobil yang dikendarai Hamilton maupun Rosberg.
"Ini adalah situasi yang berbeda, meskipun saya pernah berada dalam posisi itu. Jika melihat ke belakang sangat mudah mengatakan bahwa kami sudah mendominasi balapan dan itu mudah terjadi. Tapi disisi lain, itu sedikit berbeda dengan yang sekarang. Sebab dari lima kali balapan, kami belum menciptakan kemenangan. Sehingga itu merupakan cerita berbeda," tutur Vettel dikutip ESPN, Kamis (22/5).
"Sebagai sebuah tim kami tahu bagaimana rasanya berada di belakang. Sekarang mereka (tim Mercedes) berada dalam posisi yang sama seperti yang pernah dialami Red Bull musim lalu. Namun itu adil untuk mengatakan bahwa mereka layak berada di sana, karena baik Hamilton maupun Rosberg sudah melakukan pekerjaan terbaiknya," tukas Vettel.
Dari lima balapan yang sudah dilakoni Vettel, ia hanya mampu menginjakkan kakinya di podium sebanyak satu kali. Sementara di empat balapan lainnya, dirinya harus puas berada di luar podium. Hasil negatif itu jauh berbeda dengan yang ditorehkan musim lalu.
Pasalnya, Vettel mampu menciptakan sembilan kali kemenangan secara berturut-turut sebelum akhirnya dinobatkan sebagai juara. Berbicara pada konferensi pers jelang balapan di Grand Prix Prancis pekan ini, dia mengatakan tidak pernah berpikir bahwa kecepatan RB10 miliknya mampu menandingi mobil yang dikendarai Hamilton maupun Rosberg.
"Ini adalah situasi yang berbeda, meskipun saya pernah berada dalam posisi itu. Jika melihat ke belakang sangat mudah mengatakan bahwa kami sudah mendominasi balapan dan itu mudah terjadi. Tapi disisi lain, itu sedikit berbeda dengan yang sekarang. Sebab dari lima kali balapan, kami belum menciptakan kemenangan. Sehingga itu merupakan cerita berbeda," tutur Vettel dikutip ESPN, Kamis (22/5).
"Sebagai sebuah tim kami tahu bagaimana rasanya berada di belakang. Sekarang mereka (tim Mercedes) berada dalam posisi yang sama seperti yang pernah dialami Red Bull musim lalu. Namun itu adil untuk mengatakan bahwa mereka layak berada di sana, karena baik Hamilton maupun Rosberg sudah melakukan pekerjaan terbaiknya," tukas Vettel.
(bbk)