Matthaus Sarankan Kroos ke Madrid
A
A
A
MUENCHEN - Mantan pemain nasional Jerman Lothar Matthaus mengatakan adalah pilihan jenius jika Tony Kroos memilih Real Madrid. Ia pun menyarankan agar Kroos menjatuhkan pilihan ke juara Liga Champions musim lalu itu.
Sampai saat ini Kroos belum menjatuhkan pilihan. Beberapa kali pemain Bayern Muenchen tersebut mengatakan masih ingin fokus pada piala dunia. Manchester United sendiri hingga sekarang belum lelah untuk bisa meminang gelandang enerjik ini.
Namun El Real sepertinya sudah terlalu percaya diri akan mendapatkan pemain ini. Bahkan, September mendatang usai piala dunia, Kroos dipastikan sudah ada di Santiago Bernabeu.
Matthaus menuturkan jika Kroos memilih Real Madrid karirnya akan berkembang bersama Carlo Ancelotti. "Selamat kepada Real Madrid, mereka juga sangat jenius memilih Kroos," ucap mantan kapten timnas Jerman di soccerway, Senin (7/7).
"Kroos adalah pemain cerdas. Umpannya sangat brilian dan tendangannya juga keras. Ronaldo dan Gareth Bale dipastikan akan mendapatkan ruang untuk menjelajah, seperti halnya yang didapat Arjen Robben dan Franck Ribery beberapa tahun ini bersama Muenchen."
Mattahaus menambahkan jika Kross bukanlah gelandang tengah murni. Ia bisa menjadi penyerang bayangan (false nine) di belakang penyerang. "Saya bisa bayangkan Ronaldo, Kroos dan Bale bersama dalam satu garis di belakang Karim Benzema. Dia seperti Luka Modric, tapi berbeda peran."
Sampai saat ini Kroos belum menjatuhkan pilihan. Beberapa kali pemain Bayern Muenchen tersebut mengatakan masih ingin fokus pada piala dunia. Manchester United sendiri hingga sekarang belum lelah untuk bisa meminang gelandang enerjik ini.
Namun El Real sepertinya sudah terlalu percaya diri akan mendapatkan pemain ini. Bahkan, September mendatang usai piala dunia, Kroos dipastikan sudah ada di Santiago Bernabeu.
Matthaus menuturkan jika Kroos memilih Real Madrid karirnya akan berkembang bersama Carlo Ancelotti. "Selamat kepada Real Madrid, mereka juga sangat jenius memilih Kroos," ucap mantan kapten timnas Jerman di soccerway, Senin (7/7).
"Kroos adalah pemain cerdas. Umpannya sangat brilian dan tendangannya juga keras. Ronaldo dan Gareth Bale dipastikan akan mendapatkan ruang untuk menjelajah, seperti halnya yang didapat Arjen Robben dan Franck Ribery beberapa tahun ini bersama Muenchen."
Mattahaus menambahkan jika Kross bukanlah gelandang tengah murni. Ia bisa menjadi penyerang bayangan (false nine) di belakang penyerang. "Saya bisa bayangkan Ronaldo, Kroos dan Bale bersama dalam satu garis di belakang Karim Benzema. Dia seperti Luka Modric, tapi berbeda peran."
(bbk)