Rosberg Pimpin Balapan di Jerman

Sabtu, 19 Juli 2014 - 20:29 WIB
Rosberg Pimpin Balapan...
Rosberg Pimpin Balapan di Jerman
A A A
HOCKENHEIM - Nico Rosberg sukses merebut barisan terdepan pada balapan seri kesepuluh di Grand Prix Jerman. Kepastian itu didapat setelah pilot tim Mercedes itu mencatatkan waktu tercepat pada kualifikasi dengan 1 menit 16.540 detik.

Hasil kurang memuaskan justru dialami Lewis Hamilton. Rekan setim Rosberg itu harus kehilangan tempat ideal di GP Jerman, setelah mengalami insiden kecelakaan di Q1. Akibatnya juara dunia 2008 itu terdampar di peringkat ke-16.

Sementara posisi kedua hingga kelima ditempati oleh Valtteri Bottas (Williams), Felipe Massa (Williams), Kevin Magnussen (McLaren), dan Daniel Ricciardo (Red Bull). Sedangkan Sebastian Vettel masih kesulitan untuk menembus lima besar. '

Pasalnya juara empat kali Formula 1 secara beruntun itu tercecer di urutan keenam degan catatan waktu 1 menit 17.577 detik.

Berikut hasil catatan waktu kualifikasi, Sabtu (19/7).


1. Nico Rosberg Germany Mercedes-Mercedes 1m 16.540s
2. Valtteri Bottas Finland Williams-Mercedes 1m 16.759s
3. Felipe Massa Brazil Williams-Mercedes 1m 17.078s
4. Kevin Magnussen Denmark McLaren-Mercedes 1m 17.214s
5. Daniel Ricciardo Australia Red Bull-Renault 1m 17.273s
6. Sebastian Vettel Germany Red Bull-Renault 1m 17.577s
7. Fernando Alonso Spain Ferrari-Ferrari 1m 17.649s
8. Daniil Kvyat Russia Toro Rosso-Renault 1m 17.965s
9. Nico Hulkenberg Germany Force India-Mercedes 1m 18.014s
10. Sergio Perez Mexico Force India-Mercedes 1m 18.035s

11. Jenson Button Britain McLaren-Mercedes 1m 18.193s
12. Kimi Raikkonen Finland Ferrari-Ferrari 1m 18.273s
13. Jean-Eric Vergne France Toro Rosso-Renault 1m 18.285s
14. Esteban Gutierrez Mexico Sauber-Ferrari 1m 18.787s*
15. Romain Grosjean France Lotus-Renault 1m 18.983s
16. Lewis Hamilton Britain Mercedes-Mercedes no time Q2

17. Adrian Sutil Germany Sauber-Ferrari 1m 19.142s
18. Jules Bianchi France Marussia-Ferrari 1m 19.676s
19. Pastor Maldonado Venezuela Lotus-Renault 1m 20.195s
20. Max Chilton Briton Marussia-Ferrari 1m 20.408s
21. Kamui Kobayashi Japan Caterham-Renault 1m 20.489s
DNP Marcus Ericsson Sweden Caterham-Renault
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0808 seconds (0.1#10.140)