Federer Nilai Penonton di AS 'Gila'

Jum'at, 15 Agustus 2014 - 13:33 WIB
Federer Nilai Penonton...
Federer Nilai Penonton di AS 'Gila'
A A A
CINCINNATI - Sebagai petenis dunia, Roger Federer sudah malang melintang di berbagai turnamen. Dan di antara turnamen seri grand slam, penonton di Amerika Serikat (AS) dinilainya lebih 'gila'.

Apa maksud perkataan petenis Swiss tersebut ? Federer menjelaskan bahwa tekanan bermain di AS Terbuka yang sebentar lagi akan digelar sangat tinggi. Hal yang membedakannya lagi bermain di AS Terbuka malam hari.

Ia membandingkan dengan di Wimbledon. "Penonton di Wimbledon lebih konsisten memberikan dukungan. Mereka akan memberikan dukungan yang sama di pertama atau pun set terakhir. Bedanya hanya sedikit lebih keras," kata Federer di tennis.com, Jumat (15/8).

Tapi, lanjut Federer, kondisi ini tidak ditemukan di AS Terbuka. "Main di AS Terbuka memang mengagumkan. Para penonton akan terus menanti kejadian apa yang tersunggu di lapangan. Mereka tidak akan memulai tepukan jika tidak ada kejadian apa-apa. Jadi saya merasa tekanan akan terasa jika main di AS Terbuka."

Tekanan lain yang dihadapi semua petenis adalah dengan bermain malam hari. Menurutnya akan banyak energi yang dikeluarkan karena cuaca akan mempengaruhi penonton dan permainan. "Tambahan cahaya lampu akan membuat susana makin liar."
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9074 seconds (0.1#10.140)