Halep Enggan Berlama-lama Kecewa

Rabu, 20 Agustus 2014 - 15:32 WIB
Halep Enggan Berlama-lama...
Halep Enggan Berlama-lama Kecewa
A A A
NEW YORK - Kekalahan yang dialami Simona Halep di Connecticut Terbuka 2014 ternyata tidak membuatnya larut dalam kekecewaan. Petenis muda Rumania tersebut ingin segera melupakan hasil buruk tersebut dan menatap Amerika Serikat Terbuka yang akan mulai digelar pekan depan.

Di turnamen yang merupakan ajang pemanasan jelang AS Terbuka itu, Halep merupakan juara bertahan dan menempati unggulan pertama. Sayangnya, aksi Halep digagalkan oleh Magdalena Rybarikova yang mengalahkannya dengan skor 2-6, 6-4, dan 3-6.

Usai laga, Halep pun mengaku sudah mengerahkan semua kemampuan. Bermain dalam tiga set dan durasi dua jam lebih bukan perkara mudah. Namun, semuanya sudah dilupakan Halep.

"Sekarang saatnya fokus pada AS Terbuka. Itu ajang yang penting dan saya bermimpi bisa menjuarai turnamen tersebut,"ucapnya dilansir laman resmi WTA, Rabu (20/8).

Meski kalah, setidaknya Halep sudah membuktikan ia bukan petenis yang boleh dianggap sebelah mata. Pekan lalu, ia membuktikan diri sebagai petenis top dengan memberikan perlawanan sengit di Cincinnati saat meladeni Maria Sharapova.

"Saya senang dengan permainan saya sekarang. Saya sekarang sudah bermain di level tertinggi dan semua pukulan saya sudah bagus. Begitu juga dengan pengembaliannya. Saya bekerja untuk bisa mendapatkan semua itu. Saya memang membutuhkan banyak pertandingan untuk bisa terus meningkatkan performa,"ungkap petenis 22 tahun itu.

Di AS Terbuka, Halep mempunyai ambisi lain selain memburu gelar. Ia ingin membalaskan semua kekalahannya atas petenis top. Halep rupanya masih penasaran dengan Sharapova. Ia pun ingin sekali mengalahkan Serena Williams. "Saya ingin bermain lebih agresif lagi. Lebih, lebih dan lebih agresif lagi. Sebab bermain dengannya saya pikir sangat bagus untuk saya."

"Saya pun menyiapkan diri untuk melawan Serena, tapi saya belum ingin bertemunya sampai di final. Dia adalah pemain peraih banyak gelar. Dia sangat berpengalaman dan terbaik di dunia yang mempunyai kekuatan. Servisnya pun sangat bagus dan bisa melakukan segalanya. Tapi, saya ingin menjuarai AS Terbuka," tegasnya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 3.2955 seconds (0.1#10.140)