Terima Rejeki, Cilic Diminta Konsisten

Selasa, 09 September 2014 - 13:54 WIB
Terima Rejeki, Cilic...
Terima Rejeki, Cilic Diminta Konsisten
A A A
NEW YORK - Marin Cilic bukan saja berhasil mengamankan trofi AS Terbuka 2014, dia pun mendapatkan rejeki sebesar USD38,3 Juta atau setara dengan Rp 448 Miliar.

Cilic bisa mengikuti jejak Novak Djokovic, Rafael Nadal, Andy Murray, dan Roger Federer, sebagai atlet yang memiliki harta melimpah. Asalkan, pemain Kroasia itu tetap konsisten menjaga tradisi kemenangannya dan jika itu dilakukan. Bukan tidak mungkin, kehidupan pribadinya bakal berubah.

Pasalnya, sejumlah produk terkenal di dunia pasti akan mengikuti perjalanannya di musim ini. Hal itu seolah dibenarkan oleh Managing Director Brand Rapport Nigel Currie.

Dia berkata jika pemain berusia 25 tahun ini mampu menjaga kebiasaan menang, maka itu bisa menjadi batu loncatan untuk mengeruk pundi-pundi uang yang lebih besar di turnamen bergengsi lainnya.

"Ini adalah awal atau batu loncatan penting untuk mengeruk kekayaan yang lebih besar. Pemain yang menang di Grand Slam pasti menimbulkan cerita menarik, tetapi sponsor tidak begitu saja langsung mengajukan tawaran, karena mereka ingin tahu apakah dia bisa menjaga tradisi kemenangannya itu di beberapa turnamen penting lainnya," kata Currie seperti dikutip Forbes, Selasa (9/9).
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1098 seconds (0.1#10.140)