Red Bull Bantah 'Anak Tirikan' Vettel

Selasa, 07 Oktober 2014 - 18:00 WIB
Red Bull Bantah Anak Tirikan Vettel
Red Bull Bantah 'Anak Tirikan' Vettel
A A A
SUZUKA - Keputusan mengejutkan yang diambil Sebastian Vettel saat meninggalkan tim Red Bull sempat menimbulkan isu tak sedap. Namun hal tersebut langsung dibantah oleh penasehat tim, Dr Helmut Marko.

Sebelumnya media Jerman, Bild, melansir pemberitaan jika Vettel keluar dari tim berlogo banteng merah itu karena merasa gerah dijadikan pembalap nomor dua. Tak lain dan tak bukan maksudnya adalah Red Bull lebih mementingkan pembalap lainnya, Daniel Ricciardo.

Tak ayal kabar tersebut langsung dibantah oleh Helmut. Menurutnya, kabar tersebut tak benar dan penyebabnya bukan karena adanya team order.

"Itu tidak benar. Kami meminta Sebastian (Vettel) jika dia ingin datang mencoba ban baru di putaran terakhir, dan ia ingin mengambil risiko," ucap Marko seperti dilansir F1today.net, Selasa (7/10).

"Kami telah beri pengertian bahwa ia bisa mendekati Rosberg dengan ban baru, tapi ini tidak ada hubungannya dengan diskriminasi. Bersama kami tidak ada team order. Kami tetap adil dan sportif, yang merupakan filosofi kami," sambungnya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7106 seconds (0.1#10.140)