Rosberg Paksa Hamilton Tampil Buruk

Kamis, 20 November 2014 - 23:19 WIB
Rosberg Paksa Hamilton...
Rosberg Paksa Hamilton Tampil Buruk
A A A
DUBAI - Persaingan Lewis Hamilton dan Nico Rosberg dalam memperebutkan gelar juara dunia Formula 1 musim ini bakal ditentukan di seri Grand Prix Abu Dhabi, Minggu (23/11) nanti. Rosberg mengaku bakal memaksa saingan sekaligus rekannya di Mercedes itu tampil buruk agar bisa dimanfaatkannya.

Pembalap asal Jerman itu berkaca dengan hasil yang didapatnya di seri balap sebelumnya di Brazil. Saat itu, Rosberg berhasil menang sehingga memaksa penentuan juara dunia diundur hingga balapan terakhir.

Rosberg pun buka suara jelang balapan di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, pekan nanti. Menurutnya, ia bakal mengulang apa yang dilakukannya di Brazil lalu, yakni memaksa Hamilton tampil buruk.

"Tak perlu dikatakan bahwa saya butuh bantuan dari Lewis untuk merebut gelar juara. Saya akan mencoba dan menempatkan banyak tekanan pada dia (Hamilton) semampu saya," bebernya saat menulis di kolom dailymail, Kamis (20/11).

"Dia telah membuat beberapa kesalahan baru-baru ini, di Brasil misalnya, jadi mungkin ada kemungkinan ia bisa membantu saya menyalip dan itulah yang memang saya cari. Saya akan mencoba untuk menekannya agar dia membuat kesalahan," tambahnya.

Saat ini, kedua pembalap tersebut terpaut 17 poin dengan Hamilton yang unggul dengan nilai 334 poin. Dengan adanya sistem poin ganda sebesar 50, keduanya punya peluang yang sama besar untuk keluar sebagai juara.
(bbk)
Berita Terkait
Hasil Buruk Pengaruhi...
Hasil Buruk Pengaruhi Mental Stroll di Ajang Formula 1
Perebutan Juara Dunia...
Perebutan Juara Dunia Formula 1 Masih Tetap Panas
F1 Batalkan Seluruh...
F1 Batalkan Seluruh Race di Luar Eropa, Publik Brasil Kecewa
Penonton Bisa Hadir...
Penonton Bisa Hadir di GP Portugal
Akhir Pahit Pengabdian...
Akhir Pahit Pengabdian Grosjean di Haas
Belum Ada Keputusan,...
Belum Ada Keputusan, GP Kanada Masih Diragukan Gelar Formula One
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
5 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
6 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
8 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
9 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
9 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
10 jam yang lalu
Infografis
5 Buah yang Memiliki...
5 Buah yang Memiliki Dampak Buruk jika Dikonsumsi Berlebihan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved