Giovinco Resmi Hijrah ke Toronto

Senin, 02 Februari 2015 - 19:09 WIB
Giovinco Resmi Hijrah ke Toronto
Giovinco Resmi Hijrah ke Toronto
A A A
TURIN - Teka-teki masa depan Sebastian Giovinco terjawab sudah, setelah pemain asal Italia itu resmi memilih hijrah ke salah satu klub asal MLS (Major League Soccer), Toronto FC. Giovinco sebenarnya adalah produk asli binaan akademi Juventus, namun secara mengejutkan ia memutuskan meninggalkan Turin

"Sebastian Giovinco hari ini telah mengakhiri karirnya di Turin dan pindah ke MLS bersama Toronto," tulis pernyataan resmi Juventus di situs klub, Senin (2/2/2015).

Pemain yang kini berusia 28 tahun itu pernah menimba ilmu di akademi Si Nyonya Tua -julukan Juve- dari periode 1996 hingga 2006. Mengenakan nomor punggung 12, Seba -sapaan akrab Giovinco- kemudian naik ke tim senior Juve. Sayang, karirnya tak begitu cemerlang.

Giovinco sempat dipinjamkan ke Empoli (2007-2008) dan Parma (2010-2012) sebelum kembali ke Juventus. Namun demikian, kembali mengenakan seragam hitam putih ternyata tak merubah peruntungannya.

Pembelian sejumlah bomber membuat Giovinco tersisih. Sejumlah klub seperti Arsenal, Liverpool dan Chelsea mencoba memboyongnya hingga pada bursa Januari ini, Giovinco akhirnya pindah ke Toronto FC.

"Semua yang berhubungan dengan Juventus berterima kasih kepada Giovinco atas usahanya dan kami berharap ia meraih kesuksesan di klub barunya," lanjut pernyataan Juventus.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8280 seconds (0.1#10.140)