Caroline Garcia Bawa Prancis Lolos

Senin, 09 Februari 2015 - 00:54 WIB
Caroline Garcia Bawa...
Caroline Garcia Bawa Prancis Lolos
A A A
GENOA - Tim Piala Federasi Prancis berhasil membalikkan keadaan sekaligus melaju ke babak selanjutnya usai mengalahkan Italia dengan skor 3-2. Negeri yang terkenal dengan makanan Pizza itu sebenarnya mempunyai peluang emas untuk melaju ke semifinal. Sayang ketiga pemain yang bertanding, Minggu (8/2) waktu setempat, gagal mengemas kemenangan.

Pada pertandingan yang berlangsung di Genoa, Senin (9/2/2015), petaka datang ketika Caroline Garcia sukses mempecundangi Camila Giorgi lewat pertarungan sengit tiga set 4-6, 6-0, 6-2. Keberhasilan itu seakan membius alias memotivasi pemain lainnya untuk mengamankan kemenangan di laga penentuan saat kedudukan menjadi 2-2.

Duet Kristina Mladenovic/Caroline Garcia, yang dipercaya turun di laga penentuan mampu mengambil kepercayaan tersebut usai menundukkan Sara Errani/Roberta Vinci dengan dua set langsung 6-1 6-2.

Hasil dari pertandingan perempat final Piala Fed Grup Dunia

Italia versus Perancis 2-3
Camila Giorgi (Italia) mengalahkan Alize Cornet (Prancis) 6-4 6-2
Sara Errani (Italia) mengalahkan Caroline Garcia (Prancis) 7-6 (2) 7-5
Kristina Mladenovic (Prancis) mengalahkan Sara Errani (Italia) 6-4 6-3
Kristina Mladenovic/Caroline Garcia (Prancis) mengalahkan Sara Errani/Roberta Vinci (Italia) 6-1 6-2
Caroline Garcia (Prancis) mengalahkan Camila Giorgi (Italia) 4- 6 6-0 6-2

Rusia versus Polandia 3-2
Svetlana Kuznetsova (Rusia) mengalahkan Agnieszka Radwanska (Polandia) 6-4 2-6, 6-2
Maria Sharapova (Rusia) mengalahkan Urszula Radwanska (Polandia) 6-0, 6-3
Maria Sharapova (Rusia) mengalahkan Agnieszka Radwanska (Polandia) 6-1, 7-5
Vitalia Diatchenko/Anastasia Pavlyuchenkova (Rusia) mengalahkan Klaudia Jans-Ignacik/Alicja Rosolska (Polandia) 6-4, 6-4
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0729 seconds (0.1#10.140)