Selamatkan Formula 1, Ecclestone Gelontorkan Dana Rp396 M

Senin, 02 Maret 2015 - 06:09 WIB
Selamatkan Formula 1,...
Selamatkan Formula 1, Ecclestone Gelontorkan Dana Rp396 M
A A A
LONDON - Bos besar Formula 1 Bernie Ecclestone setuju memberikan bantuan pada tiga tim dengan dana sebesar 20 juta Poundsterling atau setara 396,8 miliar. Hal itu dilakukan Ecclestone agar beberapa tim bisa ikut balapan pembuka di Australia 15 Maret nanti.

Dilansir Telegraph, Senin (2/3/2015), tiga tim yang mendapat bantuan tersebut adalah Force India, Lotus dan Sauber yang sedang mengalami pailit. Disebut setiap tim bakal menerima dana 6,5 juta Pounds atau sekitar Rp129 miliar yang akan diberikan akhir pekan ini.

Hal itu membuat tiga tim di atas berpeluang tampil di ajang pembuka seri balap Formula 1 yang akan dilangsungkan pada 15 Maret nanti. Sebab setiap tim mesti sehat secara finansial untuk mengikuti balapan di musim 2015.

Bob Fernley, wakil kepala tim Force India, membenarkan sumbangan dana dari bos besar Formula 1 itu. "Bernie telah memberikan dukungan, mereka bisa menyelenggarakan beberapa balapan pertama," beber Fernley.

Sebelumnya Ecclectone membantu Force India bisa ikut tes pra-musim di Barcelona. Langkah tersebut harus memaksa enam tim berdebat sebelaum akhirnya menyetujui dengan pertimbangan adanya peningkatan hadiah uang di akhir musim. Sementara Lotus dan Sauber sedang menghadapi masa depan keuangan yang tidak menentu selama berbulan-bulan.

Sikap Ecclestone membuat tuntutan kepala tim Ferrari Maurizio Arrivabene terpenuhi. Sebelumnya bos tim berjuluk Kuda Jingkrak itu mengecam kondisi Formula 1 yang terancam kekurangan peserta akibat krisis keuangan. "Saya tidak suka melihat paddock kosong, itu bukan cara yang tepat" kata Arrivabene beberapa waktu lalu.
(rus)
Berita Terkait
Hasil Buruk Pengaruhi...
Hasil Buruk Pengaruhi Mental Stroll di Ajang Formula 1
Perebutan Juara Dunia...
Perebutan Juara Dunia Formula 1 Masih Tetap Panas
F1 Batalkan Seluruh...
F1 Batalkan Seluruh Race di Luar Eropa, Publik Brasil Kecewa
Penonton Bisa Hadir...
Penonton Bisa Hadir di GP Portugal
Akhir Pahit Pengabdian...
Akhir Pahit Pengabdian Grosjean di Haas
Teka-Teki Tandem Verstappen...
Teka-Teki Tandem Verstappen di Tim Red Bull Racing
Berita Terkini
Daftar 7 Tim Asia ke...
Daftar 7 Tim Asia ke Piala Dunia U-17: Tersisa 2 Tiket!
1 jam yang lalu
Klasemen Akhir Grup...
Klasemen Akhir Grup C Piala Asia U-17 2025: Timnas Indonesia U-17 Juara Grup, Korea Selatan Runner Up
2 jam yang lalu
Hasil Timnas Indonesia...
Hasil Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan, Skor 2-0: Garuda Muda Tak Terkalahkan!
2 jam yang lalu
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 dan Afghanistan U-17 Imbang 0-0 di Babak Pertama
3 jam yang lalu
Katie Taylor vs Amanda...
Katie Taylor vs Amanda Serrano Jilid III Memanas: Adu Argumen Soal Durasi Ronde Warnai Konferensi Pers!
3 jam yang lalu
Daftar Tim Asia di Piala...
Daftar Tim Asia di Piala Dunia U-17: Timnas Indonesia U-17 Satu-satunya Wakil ASEAN!
4 jam yang lalu
Infografis
Rusia Tembak Jatuh 1...
Rusia Tembak Jatuh 1 Jet Tempur dan 100 Drone Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved