Di Turnamen Wimbledon, Tongsis Dilarang Eksis

Senin, 27 April 2015 - 18:03 WIB
Di Turnamen Wimbledon,...
Di Turnamen Wimbledon, Tongsis Dilarang Eksis
A A A
LONDON - Turnamen tenis Wimbledon telah mengeluarkan aturan ketat terkait dengan prilaku penonton. Mulai tahun ini panitia penyelenggara akan melarang penggunaan tongkat kamera telepon cerdas atau yang selama ini dikenal dengan sebutan tongsis (tongkat narsis).

Dalam sebuah pernyataannya juru bicara panitia penyelenggara seperti dikutip BBC, Senin (27/4/2015), mengatakan larangan ini sengaja dilakukan agar penonton lain tidak terganggu. "Tak bisa dipungkiri sekarang ini banyak event olah raga besar dan hiburan sudah melarang penggunaan tongsis," bunyi pernyataan tersebut.

Di Inggris sendiri larangan penggunaan tongsis sudah diberlakukan di beberapa tempat, seperti museum dan galeri seni. Bulan lalu, Galeri Nasional di Trafalgar Square malah sudah melarang penggunaan tripod pada kamera. Benda berkaki tiga untuk menunjang kamera dikategorikan sama dengan tongsis.

Larangan juga sudah diberlakukan di beberapa tempat bersejarah di Eropa, seperti Istana Versailles, Paris dan Colosseum, Roma juga menetapkan larangan yang sama. Di dunia sepak bola, pendukung Tottenham Hotspurs juga tidak diperbolehkan membawa tongsis ke dalam stadion White Hart Lane.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8417 seconds (0.1#10.140)