Kualifikasi Piala Eropa 2024: Inggris Bidik Hat-trick Kemenangan

Jum'at, 16 Juni 2023 - 22:02 WIB
Inggris membidik hat-trick kemenangan di penyisihan Grup C Kualifikasi Piala Eropa 2024/Foto/Twitter
TAQALI - Inggris membidik hat-trick kemenangan di penyisihan Grup C Kualifikasi Piala Eropa 2024. The Three Lions -julukan Timnas Inggris- dijamu Malta pada matchday 3 di National Stadium, Ta' Qali, Jumat (16/6/2023) malam waktu lokal atau Sabtu (17/6/2023) Pukul 01.45 WIB.

Saat ini Inggris memuncaki klasemen Grup C dengan enam poin, hasil kemenangan atas Italia 2-1 dan Ukraina 2-0. Di bawahnya, Italia dengan 3 poin berkat kemenangan 2-0 atas Malta.





Makedonia Utara (3 poin) di peringkat 3, sedangkan Ukraina dan Malta masing-masing di posisi 4 dan 5. Kedua tim belum mendapat poin.

Pelatih Timnas Inggris Gareth Southgate memastikan timnya siap melawan Malta setelah menggelar latihan yang cukup baik.



Southgate mengatakan kebugaran pemain sejauh ini pun tidak ada masalah untuk laga tersebut. Seluruh pemain siap diturunkan untuk melawan Malta.

"Semua pemain tersedia. Semuanya fit. Kami jelas punya banyak pertimbangan, terutama para pemain yang datang kemudian," ucap Southgate dilansir dari Independent, Jumat (16/6/2023).

Pelatih berusia 52 tahun itu mengatakan para pemain pun menikmati menu latihan yang disajikan. Dia pun menyambut positif hal tersebut. "Tim telah berlatih dengan sangat baik. Para pemain yang telah bersama kami sepanjang pekan," ucapnya.

Southgate mengatakan para pemain pastinya akan berusaha menampilkan performa terbaik sejak awal laga. Hal itu agar Timnas Inggris bisa meraih kemenangan atas Malta.

"Fokusnya para pemain sudah sangat baik. Kami menantikan pertandingan melawan Malta, sekarang," tambahnya.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More