Hujan Lebat Guyur Jakarta Jelang Laga Bersejarah Timnas Indonesia vs Argentina

Senin, 19 Juni 2023 - 15:30 WIB
Suasana Stadion Gelora Bung Karno (GBK) jelang Timnas Indonesia vs Argentina. Foto: SINDOnews/Rio Eristiawan
JAKARTA - Hujan lebat mengguyur Jakarta dan sekitarnya menjelang laga bersejarah Timnas Indonesia vs Argentina. Exco PSSI Arya Sinulingga mengatakan tidak ada kekhawatiran kendala teknis jelang kick-off.

Arya Sinulingga bahkan menyebut hujan ini sebagai keuntungan bagi Skuad Garuda menjelang duel di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Senin (19/6/2023) pukul 19.30 WIB.





Pantauan SINDOnews di lapangan, hujan mengguyur Stadion Gelora Bung Karno sejak siang hari dengan intensitas tinggi, namun mereda menjelang sore. Hujan juga mengakibatkan calon penonton mencari tempat berteduh.

Arya Sinulingga tidak khawatir dengan kondisi hujan yang mengguyur SUGBK. Ia berharap bahwa hujan ini dapat memberikan keuntungan bagi tim asuhan Shin Tae-yong untuk meraih hasil yang baik dalam pertandingan.

"Cuaca telah diuji selama lebih dari satu jam, dan tidak mungkin hujan terus-menerus selama lima jam. Saya berharap kondisi lapangan menjadi baik, siapa tahu pemain Argentina terpeleset," kata Arya.

Penonton diizinkan memasuki stadion mulai pukul 17.30 WIB. Hingga pukul 15.00 WIB, belum terlihat antrean penonton yang memadati SUGBK.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More