Casey Stoner: Marquez Absen, Gelar Juara MotoGP 2020 Sedikit Diremehkan

Rabu, 11 November 2020 - 16:04 WIB
Casey Stoner menyayangkan absennya Marc Marquez/Foto/Motorsport.com
VALENCIA - Mantan pembalap tim Honda Casey Stoner menyayangkan absennya Marc Marquez di sisa lomba MotoGP 2020. Marquez tak akan tampil di MotoGP Valencia dan Portugal.

Stoner menyebut MotoGP 2020 adalah musim yang aneh. Sebab tak ada pembalap yang sangat diunggulkan. Saat ini Joan Mir memimpin klasemen sementara MotoGP 2020 dan paling memiliki peluang keluar sebagai juara dunia. ( ? ).

Sejauh ini, Mir mendapat tantangan ketat dari Fabio Quartararo dan Alex Rins saja dalam perebutan gelar tersebut. Stoner membandingkan dengan masanya yang ada banyak pembalap yang saling bersaing meraih gelar juara.



Sewaktu masih aktif membalap (hingga 2012), Stoner mengatakan bahwa ada banyak pembalap yang kerap memimpin lomba kala itu, seperti Valentino Rossi, Dani Pedrosa, Jorge Lorenzo dan dirinya. ( ).

Dengan adanya pembalap yang dapat memimpin membuat persaingan gelar juara dunia semakin menarik. Namun, absennya Marc Marquez (Repsol Honda) di awal MotoGP 2020 akibat cedera telah membuat balapan MotoGP kehilangan pemimpinnya.

“Perkataan saya saat ini mungkin akan membuat kontroversi, namun saya setuju jika gelar juara saat ini sedikit diremehkan,” kata Stoner, mengutip dari Marca, Rabu (11/11/2020). ( ).

“Hal itu dapat dilihat dari hasil balapan, dari orang-orang yang mengisi posisi paling atas di klasemen sementara MotoGP 2020. Marc adalah seorang pemimpin yang jelas dan dia membuat kejuaraan ini berada di level lain,” lanjut Stoner.

“Saat saya masih balapan, waktu itu ada Valentino Rossi, Jorge Lorenzo , Dani Pedrosa, dan saya. Mereka semua adalah pembalap yang selalu diunggulkan,” tambahnya pria asal Australia tersebut.

Terlepas dari perkataan Stoner itu, ada juga pihak yang merasa balapan musim ini sangat menarik. Sebab sangat sulit menebak siapa pemenang yang bakal memenangkan suatu balapan di setiap serinya.

Banyaknya pembalap yang bisa mengisi podium juga membuat peta persaingan semakin sulit tertebak dan tak ada yang mendominasi berarti kompetisi berjalan sangat kompetitif.
(sha)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More