Ricky Yacobi Wafat, Ini Deretan Pemain Meninggal Saat dan Usai Bertanding

Sabtu, 21 November 2020 - 11:35 WIB
Ricky Yacobi pingsan sebelum dilarikan ke rumah sakit. Nyawanya tak tertolong dan Ricky menambah deretan mantan pemain yang wafat ketika bermain. Foto : Ist
JAKARTA - Wafatnya mantan kapten Timnas Indonesia Ricky Yacobi menjadi berita duka buat insan olah raga bola sepak di tanah air. Ya, Ricky harus berpulang di lapangan yang merupakan arena di mana ia berkarier dan melambungkan namanya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Ricky tiba-tiba pingsan sesaat setelah mencetak gol. Meski tak lagi menjadi pemain, Ricky masih aktif di lapangan seperti yang dilakukannya di Sabtu (21/11/2020) pagi. (Baca juga : Breaking! Legendaris Sepak Bola Indonesia Ricky Yacobi Meninggal Dunia )


Menurut info yang diterima, ketika merayakan gol Ricky terjatuh. Ia pingsan dan nafasnya tersengal-sengal. Tindakan cepat dilakukan pun dilakukan dengan membawanya ke RSAL Mintohardjo. Namun, kehendak berkata lain, Ricky yang pernah menjadi pemain pertama yang bermain di Jepang bersama klub Matsushita, harus bertemu Sang Pencipta. (Baca juga : Begini Kronologis Meninggalnya Legendaris Timnas Ricky Yacobi )


Jika merunut ke belakang, Ricky bukanlah satu-satunya insan sepak bola nasional yang harus meninggal di lapangan. Beberapa catatan menunjukkan pemain Indonesia pun bernasib serupa. (Baca juga : Mengapa Pesepakbola Ricky Yacobi Berisiko Kena Serangan Jantung? )




Meski berbeda penyebab, namun kematian menjadi akhir karier si pemain. Siapa sajakah mereka :

Eri Erianto

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini menerima takdir harus meninggalkan dunia yang membesarkannya di usia 26 tahun. Ia yang ketika itu menjadi pengawa Persebaya berbenturan dengan pemain PSIM dalam pertandingan 3 April 2000.

Sempat dilarikan ke RSUD Dr. Soetomo, namun sayang nyawanya sudah tidak tertolong. Pemain yang dikenal punya tendangan gledek itu diduga terkena serangan jantung.

Jumadi Abdi
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More