PT Palladium Resmi Jadi Pemilik Baru PSS Sleman
Sabtu, 18 April 2020 - 11:21 WIB
SLEMAN - Klub sepak bola PSS Sleman resmi berganti pemilik. Saham mayoritas PSS yang sebelumnya dimiliki Soekeno kini beralih ke PT Palladium Pratama Cemerlang.
Peralihan saham mayoritas ini disahkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Putra Sembada Sleman, perusahaan yang menaungi PSS pada Rabu (15/4/2020) malam. Tak hanya saham milik Soekeno, PT Palladium juga mengakuisisi saham milik Bambang Sukmonohadi dan Teguh Wahono.
"Dalam RUPS sebelumnya para pemegang saham menyetujui penjualan saham mayoritas kepada PT Palladium Pratama Cemerlang, kemudian disusul perubahan susunan direksi dan komisaris," kata Direktur PT PSS, Hempri Suyatna dalam pernyataan resmi klub yang diunggah di akun Twitter klub, @PSSleman, Jumat (17/4/2020).
Menurut Hempri, RUPS berlangsung di Hotel Rich, Sleman yang diikuti oleh para pemegang saham dan secara virtual oleh Direktur Utama PT PSS, Marco Paulo Garcia dan tim legal PT Palladium Pratama Cemerlang.
"Kami selalu mengikuti perkembangan saat ini dan saling berkomunikasi dengan sesama pemegang saham, direksi, komisaris, dan karyawan. Semoga situasi berat yang ada sebagai dampak dari penyebaran virus Covid-19. Apapun nanti keputusan PSSI terkait kelanjutan kompetisi, kami akan mengikuti kebiajakn yang ada," katanya.
Peralihan saham mayoritas ini disahkan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) PT Putra Sembada Sleman, perusahaan yang menaungi PSS pada Rabu (15/4/2020) malam. Tak hanya saham milik Soekeno, PT Palladium juga mengakuisisi saham milik Bambang Sukmonohadi dan Teguh Wahono.
"Dalam RUPS sebelumnya para pemegang saham menyetujui penjualan saham mayoritas kepada PT Palladium Pratama Cemerlang, kemudian disusul perubahan susunan direksi dan komisaris," kata Direktur PT PSS, Hempri Suyatna dalam pernyataan resmi klub yang diunggah di akun Twitter klub, @PSSleman, Jumat (17/4/2020).
Menurut Hempri, RUPS berlangsung di Hotel Rich, Sleman yang diikuti oleh para pemegang saham dan secara virtual oleh Direktur Utama PT PSS, Marco Paulo Garcia dan tim legal PT Palladium Pratama Cemerlang.
"Kami selalu mengikuti perkembangan saat ini dan saling berkomunikasi dengan sesama pemegang saham, direksi, komisaris, dan karyawan. Semoga situasi berat yang ada sebagai dampak dari penyebaran virus Covid-19. Apapun nanti keputusan PSSI terkait kelanjutan kompetisi, kami akan mengikuti kebiajakn yang ada," katanya.
(abd)
Lihat Juga :
tulis komentar anda