Spekulasi Perpindahan Pelatih: Zidane ke Juventus, Allegri-Inter, Conte-Madrid

Kamis, 27 Mei 2021 - 16:01 WIB
Antonio Conte-Massimiliano Allegri-Zinedine Zidane/Foto/google
MADRID - Pergeseran pelatih tim-tim elite Eropa semakin seru di akhir musim ini. Setelah Antonio Conte meninggalkan Inter Milan dan Zinedine Zidane meninggalkan Real Madrid, muncul skenario pergantian pelatih di antara Juventus, Inter Milan dan Real Madrid.

Media football-italia.net memprediksi bakal ada perputaran pelatih yang melibatkan Zidane, Conte dan mantan pelatih Juventus Massimilino Allegri yang akan menduduki kursi tiga tim elite Eropa tersebut.





Menurut kabar tersebut, Zidane akan bergabung dengan Juventus, Max Allegri mengambil alih Inter dan Antonio Conte ke Real Madrid.

Conte mengakhiri kontraknya dengan Inter dengan persetujuan bersama setelah membawa klub tersebut juara Serie A 2020/2021.



Sebagai bagian dari kesepakatan dengan Inter, Conte tidak bisa bergabung dengan klub Serie A lain pada musim 2021/2022, jadi pergi ke luar negeri adalah satu-satunya pilihannya.

Conte disebut-sebut diburu klub Liga Primer Tottenham Hotspur. Conte punya pengalaman bagus di Inggris dengan memenangkan liga bersama Chelsea. Tapi, Tuttomercatoweb dan Diario AS menyebut Conte akan ke Real Madrid.

Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More