Awas Portugal, Hungaria Punya Rekor Baru di Kandang

Selasa, 15 Juni 2021 - 22:02 WIB
Tampil di depan pendukungnya, Magical Magyars –Julukan Hungaria memiliki rekor bagus dalam beberapa laga terakhir. Ini yang harus diwaspadai timnas Portugal saat bentrok di Puskas Arena, Selasa (15/6/2021) malam WIB / Foto: RCTI Sports
BUDAPEST - Timnas Portugal akan melakoni laga perdananya melawan Hungaria di Piala Eropa 2020 di Puskas Arena, Selasa (15/6/2021) malam WIB. Tampil di depan pendukungnya, Magical Magyars –Julukan Hungaria memiliki rekor bagus dalam beberapa laga terakhir. Pertandingan ini bisa disaksikan melalui RCTI, MNCTV, dan iNewsTV.

Dalam enam pertandingan terakhir di stadion ini, Hungaria belum sekalipun mengalami kekalahan. Tim asuhan Marco Rossi ini mencatatkan tiga kali kemenangan dan tiga kali hasil imbang.

Di luar itu, Hungaria juga tak terkalahkan dalam 11 laga terakhir. Ini juga membuat mereka dapat menjadi kuda hitam di grup yang digadang-gadang sebagai “neraka” ini.

BACA JUGA: Preview Hungaria vs Portugal: Berburu Kemenangan Penting



Melihat catatan ini, pelatih Portugal, Fernando Santos tak mau menjadikannya beban bagi anak asuhnya. Pelatih berusia 66 tahun ini tetap mengapresiasi capaian tersebut, namun ia percaya para pemainnya akan memberi yang terbaik.

“Saya tidak melihat statistik. Dari apa yang saya lihat tentang Hungaria, di babak play-off, di pertandingan terakhir, dalam apa mereka mengatakan dalam beberapa hari terakhir, saya tahu bahwa kami harus berada dalam kondisi terbaik kami untuk menang. Saya berharap tim yang akan tampil kuat, bermain tanpa rasa takut,”ucap Santos dikutip dari laman resmi UEFA.

BACA JUGA: Preview Prancis vs Jerman: Duel Antarlini

Fernando Santos pun justru melihat ini sebagai potensi bahwa pertandingan malam nanti akan berjalan menarik. Ia pun berharap Hungaria menyajikan permainan terbuka dan tidak hanya mengandalkan serangan balik.

“Saya tidak akan menunggu mereka bermain dengan serangan balik. Saya berharap mereka bermain di seluruh lapangan, membangun dari belakang," lanjutnya.

Laga melawan Hungaria sangat penting bagi Portugal untuk menjaga asa melaju ke fase penysihan Piala Eropa 2020. Pasalnya, Cristiano Ronaldo cs akan menghadapi klub raksasa lainnya di grup F yakni Jerman dan Prancis.

Kendati demikian, Portugal memiliki modal baik di ajang ini karena berstatus sebagai juara bertahan. Namun, Fernando Santos menambahkan, saat ini situasi sudah berubah dibanding masa lalu.

“Sejak [menang] 2016 ada perbedaan yang jelas. Ada banyak tim kuat di sini - tujuh, delapan tim yang memiliki tujuan yang sama; dan masih ada yang lain seperti yang kita ingat dengan baik dari tahun 2004. Perubahan apa yang kita menangkan pada tahun 2016," tutup pelatih yang menukangi Portugal sejak 2014 ini.
(yov)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More