Babak Reguler IBL 2022 Berlangsung 6 Seri, Ini Jadwalnya

Senin, 27 Desember 2021 - 19:05 WIB
Kompetisi Indonesia Basketball League (IBL) musim 2022 akan segera bergulir. Babak reguler akan berlangsung dalam enam seri dan bertempat di enam kota berbeda. Foto: iblindonesia
JAKARTA - Kompetisi Indonesia Basketball League (IBL) musim 2022 akan bergulir mulai Sabtu (15/1/2022). Kompetisi babak reguler akan berlangsung dalam enam seri dan bertempat di enam kota berbeda.



Setelah sukses menyelenggarakan kompetisi di tengah pandemi Covid-19, IBL kembali menggelar ajang kompetisi bola basket tertinggi di Indonesia dengan format berbeda.

Pada IBL 2021, menggunakan sistem gelembung alis dimana hanya menggelar pertandingan di satu wilayah dalam empat seri. Sementra, musim depan IBL akan menggelar enam seri dan dilangsungkan enam kota.

Pada seri pertama, Jakarta akan menggelar pertandingan pembuka pada 15-22 Januari. Kemudian di seri kedua Bandung akan menjadi tuan rumah pada 29 Januari - 5 Februari.



Sedangkan Yogyakarta akan menjadi tuan rumah IBL untuk seri ketiga pada 10-16 Februari. Lalu, seri keempat akan berlangsung di Solo pada 3-9 Maret.

Sementara, seri kelima akan berlangsung di Surabaya pada 13-19 Maret. Sedangkan Bali akan menjadi seri terakhir atau seri keenam IBL pada 24-30 Maret.

Sedangkan musim ini, jumlah peserta IBL meningkat yang sebelumnya 12 tim kini menjadi 16 tim. Keempat tim baru tersebut adalah Bumi Borneo Basketball Pontianak, Evos Basketball Bogor, RANS PIK Basketball dan Tangerang Hawks.

Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More