Rajai GP Qatar 2022, Enea Bastianini Kaget Kecepatan GP21

Selasa, 08 Maret 2022 - 01:02 WIB
Enea Bastianini mengawali MotoGP 2022 dengan memenangi GP Qatar 2022. Ini membuatnya memuji performa motor Ducati Desmosedici GP21 yang dikendarainya. Foto: REUTERS/Ibraheem Al Omari
DOHA - Enea Bastianini mengawali MotoGP 2022 dengan hasil positif. Pembalap Gresini Racing itu menjadi yang tercepat di GP Qatar 2022. Ini membuatnya memuji performa motor Ducati Desmosedici GP21 yang dikendarainya.



Bastianini baru saja menorehkan momen bersejarah. Dengan finish pertama di sirkuit Losail, pembalap asal Italia itu merasakan kemenangan perdananya di kelas MotoGP.



Sebelum ini, pencapaian terbaiknya pada edisi 2021 yang menjadi debut musimnya di MotoGP, rider berusia 24 tahun itu hanya dua kali menempati posisi ketiga di GP San Marino dan GP Emilia Rogmana.

Bastianini menyambut baik pencapaian ini. Dia juga merasa sangat puas dengan kinerja motor. Namun, dia tidak berani berjanji akan tetap konsisten pada musim ini.

“Kami tidak tahu. Tapi, untuk saat ini GP21 sangat bagus untuk saya. Ketika saya mencobanya untuk pertama kali tahun lalu saya sudah melihat potensi motor ini,” ujar Bastianini.

Sebenarnya mesin GP21 telah digunakan motor Ducati sejak musim 2021. Namun, Bastianini merasa bahwa motor itu masih menjadi salah satu yang terbaik pada musim ini.

“Tapi saya tidak di tim pabrik dan saya tidak tahu apakah ada suku cadang baru dari GP22. Tetapi untuk saat ini saya dapat mengatakan bahwa saya memiliki salah satu motor terbaik dan salah satu tim terbaik,” sambungnya.

Bastianini merasa Ducati mampu memberikan motor yang sangat kompetitif sejak musim lalu. Dia menyebut Ducati telah mencoba melakukan beberapa peningkatan untuk dapat lebih baik di musim 2022.

“Ducati 2021 berjalan sangat baik, tetapi 2022 sangat mirip dengan saya, dengan beberapa bagian yang lebih baik,” tambahnya, dilansir dari Motosan.



“Bukan berarti 2021 lebih baik untuk berada di depan, karena tidak demikian. Saya tidak berpikir itu keuntungan atau kerugian," tukasnya.
(mirz)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More