Terlibat Kecelakaan di MotoGP Qatar 2022, Begini Kondisi Jorge Martin

Selasa, 08 Maret 2022 - 23:00 WIB
Terlibat Kecelakaan di MotoGP Qatar 2022, Begini Kondisi Jorge Martin. Foto: REUTERS/Ibraheem Al Omari
LOSAIL - Pembalap Ducati Pramac, Jorge Martin disebut baik-baik saja usai mengalami insiden berbenturan dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo) di MotoGP Qatar 2022 . Terkini, dokter mengonfirmasi tak ada cedera serius yang diderita Martin.

Martin memulai balapan di posisi terdepan setelah meraih pole position di kualifikasi MotoGP Qatar 2022. Namun demikian, hal buruk malah menimpanya setelah terjatuh bersamaan dengan Bagnaia.



Martin terjatuh saat sedang menikung bersama dengan Bagnaia di lap ke-12. Saat itu, terlihat Bagnaia seperti kehilangan kendali, kemudian ia terjatuh dan mengakibatkan Martin yang berada di sampingnya ikut terperosok.

Imbasnya, kedua pembalap harus mengakhiri penampilan di pertengahan balapan. Dalam tayangan ulang yang beredar, Martin tampak seperti tertiban motor Ducati Desmosedici milik Bagnaia.



Karenanya, kondisi pembalap berusia 24 tahun itu langsung menjadi sorotan. Terlebih, Martin juga mengeluhkan lengan kanannya yang terasa sangat sakit saat digerakan usai insiden itu.

Akan tetapi, melansir Motosan, Selasa (8/3/2022), kondisi Martin dikonfirmasi baik-baik saja dan tidak mengalami cedera serius. Kabar itu disiarkan setelah sang pembalap menjalani pemeriksaan di Barcelona, Spanyol untuk memeriksa cederanya.

Saat ini, Martin tengah bersiap untuk segera memulihkan kondisi lengannya. Pembalap berpaspor Spanyol itu akan kembali mentas di Sirkuit Mandalika, Indonesia pada 18-20 Maret 2022 mendatang.
(sto)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More