Jelang MotoGP Silverstone 2022: Johann Zarco Bidik Juara di Paruh Kedua
Kamis, 28 Juli 2022 - 03:03 WIB
LONDON - Johann Zarco belum meraih kemenangan sekali pun selama paruh pertama MotoGP 2022 . Pembalap tim Gresini Ducati bertekad pecah telur di paruh kedua, dan termotivasi tampil habis-habisan untuk memecahkan kebuntuan.
Zarco terbilang pembalap papan atas selama paruh pertama meski belum pernah menang. Sejauh ini dia berada di peringkat ketiga klasemen keseluruhan dengan 114 poin.
Dia berhasil mencapai empat kali podium sejauh ini. Mulai dari peringkat tiga MotoGP Indonesia 2022, peringkat kedua MotoGP Portugal 2022, peringkat tiga MotoGP Catalunya 2022, dan peringkat dua MotoGP Belanda 2022.
Dia kini terpaut 58 poin di belakang rekan senegaranya Fabio Quartararo yang menempati peringkat pertama. Sementara masih ada nama Aleix Espargaro di peringkat kedua dengan 151 poin.
Menurut Zarco, musim ini merupajan periode terbaik dalam kariernya. Tetapi masih ada sesuatu yang kurang yakni belum meraih kemenangan.
“Ada sesuatu yang hilang karena saya belum menang dan ini akan menjadi langkah yang penting, saya masih harus memahami bagaimana mendapatkan hasil maksimal dari Ducati,” ucap Zarco dikutip laman Motosan, Selasa (26/7/2022)
“saya merasa bahwa saya belum memberikan yang terbaik di atas motor. Saya berharap bisa lebih kuat di paruh kedua kejuaraan ,” tambahnya.
MotoGP 2022 kini masih dalam masa jeda. Gelaran ini kembali bergulir pada 7 Agustus 2022 mendatang di MotoGP Inggris 2022, Sirkuit Silverstone.
Lihat Juga: Cosplay Robot Terminator, Jorge Martin Rayakan Gelar Juara MotoGP 2024 di Sirkuit Catalunya
Zarco terbilang pembalap papan atas selama paruh pertama meski belum pernah menang. Sejauh ini dia berada di peringkat ketiga klasemen keseluruhan dengan 114 poin.
Dia berhasil mencapai empat kali podium sejauh ini. Mulai dari peringkat tiga MotoGP Indonesia 2022, peringkat kedua MotoGP Portugal 2022, peringkat tiga MotoGP Catalunya 2022, dan peringkat dua MotoGP Belanda 2022.
Dia kini terpaut 58 poin di belakang rekan senegaranya Fabio Quartararo yang menempati peringkat pertama. Sementara masih ada nama Aleix Espargaro di peringkat kedua dengan 151 poin.
Menurut Zarco, musim ini merupajan periode terbaik dalam kariernya. Tetapi masih ada sesuatu yang kurang yakni belum meraih kemenangan.
“Ada sesuatu yang hilang karena saya belum menang dan ini akan menjadi langkah yang penting, saya masih harus memahami bagaimana mendapatkan hasil maksimal dari Ducati,” ucap Zarco dikutip laman Motosan, Selasa (26/7/2022)
“saya merasa bahwa saya belum memberikan yang terbaik di atas motor. Saya berharap bisa lebih kuat di paruh kedua kejuaraan ,” tambahnya.
MotoGP 2022 kini masih dalam masa jeda. Gelaran ini kembali bergulir pada 7 Agustus 2022 mendatang di MotoGP Inggris 2022, Sirkuit Silverstone.
Lihat Juga: Cosplay Robot Terminator, Jorge Martin Rayakan Gelar Juara MotoGP 2024 di Sirkuit Catalunya
(sha)
tulis komentar anda