Hasil Liga 1 2022/2023: Borneo FC Ngamuk, Sikat PSIS 6-1, Panaskan 4 Besar

Minggu, 12 Maret 2023 - 20:40 WIB
loading...
Hasil Liga 1 2022/2023:...
Borneo FC membantai PSIS Semarang 6-1 dalam laga lanjutan Liga 1 2022/2023/Foto/Twitter
A A A
SAMARINDA - Borneo FC membantai PSIS Semarang 6-1 dalam laga lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Segiri, Samarinda, Minggu (12/3/2023) malam WIB. Pesut Etam -julukan Borneo FC- panaskan 4 besar klasemen.

Matheus Pato menjadi aktor kunci kemenangan Borneo FC. Penyerang asal Brasil itu mencetak hat-trick pada menit ke-21’, 30’ (penalti) dan 79’.



Tiga gol Boreno FC lainnya dikemas Hendro Siswanto (18'), Muhammad Amrullah (45+2'), dan Adam Setyano (62'). Sedangkan gol hiburan PSIS dikemas penyerang Dwi Rizky menit ke-51'

Hasil ini menempatkan Pesut Etam di peringkat 4 klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan 50 poin hasil 29 laga. Borneo FC tertinggal satu poin saja dar peringkat 3 Persija Jakarta.



PSM Makassar masih memuncaki kalsemen dengan 65 hasil 29 laga. Juku Eja -julukan PSM- dibayangi Persib Bandung yang bertengger di posisi kedua dengan 52 poin dari 27 pertandingan.

Jalannya laga Borneo FC kontra PSIS, pada awal babak pertama, Borneo FC mendapatkan peluang emas lewat Matheus Pato saat laga baru berjalan beberapa detik. Pato melewati kiper lawan, Adi Satryo,namun sepakannya terlalu lemah sehingga bola bisa dibuang Bayu Fiqri.

Pesut Etam nyaris kecolongan pada menit ke-8' oleh serangan balik cepat yang dilakukan PSIS. Namun, Angga Saputro mampu menepis tendangan Fredyan Wahyu dalam situasi satu lawan satu di kotak penalti.

Tim tuan rumah mencetak gol pembuka pada menit ke-18 lewat aksi Hendro Siswanto yang melepaskan tendangan spektakuler dari luar kotak penalti.

Tiga menit berselang, Borneo menggandakan keunggulan lewat Pato yang memaksimalkan umpan terobosan Stefano Lilipaly. Pada menit 29, Pato kembali mencatatkan namanya di papan skor. Striker berusia 27 tahun itu sukses mengeksekusi tendangan penaltinya dengan baik setelah sebelumnya salah satu pemain lawan melakukan handball di kotak terlarang.

Pada tambahan waktu babak pertama, Pasukan Pieter Huistra sukses menjebol gawang Laskar Mahesa Jenar -julukan PSIS- untuk keempat kalinya melalui Muhammad Shihran. Borneo memimpin 4-0 atas tim tamu saat turun minum.

Memasuki babak kedua, Borneo FC mendapat hadiah penalti setelah Pato dilanggar di kotak terlarang saat laga baru berjalan tiga menit. Namun, Pato gagal mengonversi mnejadi gol setelah sepakannya ke arah kanan ditepis Adi Satryo.

Pada menit 51', PSIS memangkas ketertinggalan mereka menjadi 1-4 lewat gol Rizky Dwi Pangestu. Akan tetapi, pada menit ke-62' tim tuan rumah mampu menggetarkan jala gawang PSIS untuk kelima kalinya melalui Adam Alis.

Pato akhirnya menorehkan hat-trick usai menciptakan gol ketiganya pada menit 79'. Skor 6-1 untuk kemenangan Pesut Etam pun bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Susunan pemain

BORNEO FC (4-3-3): Angga Saputro; Fajar Fathur Rahman, Diego Michiels, Julio Cesar, Irsan Lestaluhu; Hendro Siswanto, Adam Alis, Jonathan Bustos; Stefano Lilipaly, Muhammad Sihran, Matheus Pato.
Cadangan: Wildansyah, Kei Hiroese, Ahmad Hardianto, Agung Prasetyo, Leo Guntara, Arya Gerryan, Terens Puhiri, Misbakus Solikin, Abdul Rachman, Shahar Ginanjar.
Pelatih:Pieter Huistra

PSIS (4-5-1): Adi Satryo; Fredyan Wahyu, Bayu Fiqri, Muhammad Yudi Safrizal, Taufik Hidayat; Muhammad Luthfi Kamal, Ryo Fuji, Wawan Febrianto, Septian David Maulana, Taisei Marukawa; Rizky Dwi Pangestu.
Cadangan: Carlos Fortes, Oktafianus Fernando, Eduardus Aditya Dwi Prasetya, Riyan Ardiansyah, Damas Damar Jati, Meru Kimura, Kartika Vedhayanto, Ridho Syuhada, Delvin Rumbino, Aldhila Ray Redondo.
Pelatih: Gilbert Agius

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1025 seconds (0.1#10.140)