Indonesia Terhindar dari Sanksi FIFA Bukti Kepiawaian Ketum PSSI Erick Thohir dalam Bernegosiasi

Sabtu, 08 April 2023 - 18:06 WIB
loading...
Indonesia Terhindar dari Sanksi FIFA Bukti Kepiawaian Ketum PSSI Erick Thohir dalam Bernegosiasi
Kemampuan Erick Thohir dalam bernegosiasi semakin teruji secara Global / Foto: Instagram Erick Thohir (@erickthohir)
A A A
JAKARTA - Kemampuan Erick Thohir dalam bernegosiasi semakin teruji secara Global. Ini tak lepas dari keberhasilan Ketua Umum (PSSI) dalam kepemimpinannya saat menyelamatkan sepak bola Indonesia dari ancaman sanksi FIFA.

Erick Thohir tidak datang ke Eropa dengan tangan kosong. Eks Presiden Inter Milan ini membawa blue print atau cetak biru transformasi dunia sepak bola Indonesia dan jaminan pemerintah Indonesia dari Presiden Jokowi.

Dengan bekal tersebut dan kemampuan bernegosiasi yang tinggi, Erick Thohir berhasil meredam amarah FIFA dengan hanya membawa pulang sanksi pembekuan dana operasional FIFA Forward untuk PSSI. Keberhasilan ini membuat Timnas Indonesia semua kelompok umur masih bisa mengikuti turnamen di bawah naungan FIFA dan kegiatan sepak bola di Tanah Air tidak akan berhenti.



Atas keberhasilan ini, Pengamat Politik dari Perfekto untuk Indonesia, Amir Faisal menyatakan wajar jika Erick Thohir merupakan pemimpin andalan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam berbagai persoalan yang melanda Indonesia.

"Jadi wajar jika Erick Thohir disebut oleh Presiden Jokowi sebagai menteri andalannya," tutur Amir Faisal dalam keterangannya, Sabtu (8/4/2023).

Amir Faisal menyatakan perjuangan Erick Thohir di FIFA perlu mendapatkan apresiasi yang tinggi dari seluruh masyarakat Indonesia khususnya para pecinta bola Tanah Air. Ia mengagumi kepemimpinan Erick Thohir yang selalu hadir memberikan solusi atas berbagai persoalan termasuk di dunia sepak bola.



"Kita kembali harus menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada Erick Thohir atas perjuangannya yang kembali menyelamatkan sepak bola Indonesia," kataAmir Faisal.

"Kemampuan negoisasi Erick Thohir semakin teruji secara global, di saat yang lainnya masih berdiskusi mengenai siapa yang salah akibat batalnya piala dunia di Indonesia, Erick Thohir tanpa banyak wacana langsung mencari solusi agar Indonesia tidak terkena sanksi berat dari FIFA," imbuhnya.

(yov)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7062 seconds (0.1#10.140)