Satu Pemain Dilepas, Mitra Kukar Mulai Persiapan untuk Hadapi Liga 1

Selasa, 07 Maret 2017 - 23:31 WIB
Satu Pemain Dilepas, Mitra Kukar Mulai Persiapan untuk Hadapi Liga 1
Satu Pemain Dilepas, Mitra Kukar Mulai Persiapan untuk Hadapi Liga 1
A A A
TENGGARONG - Mitra Kukar sudah mulai mempersiapkan diri untuk hadapi Liga 1 yang rencananya digelar pertengahan April mendatang. Dengan dipimpin langsung Jafri Sastra, Mitra Kukar telah menggelar latihan sejak Senin (6/3/2017) kemarin.

Sesi latihan diikuti oleh 22 pemain. Jumlah tersebut berkurang satu sebab manajemen tim baru saja membatalkan kontrak Achmad Hisyam Tolle.

"Ya, setelah kita lakukan evaluasi usai Piala Presiden, dengan berat hati manajemen terpaksa mencoret dia. Untuk pengganti, masih belum ada," ungkap Nor Alam selaku Manajer Tim Mitra Kukar.

Latihan sendiri berjalan dalam intensitas ringan. Hal itu diberikan agar para pemain tidak terbebani usai menikmati masa liburannya.

"Kami hanya melakukan latihan untuk adaptasi saja. Secara umum kondisi pemain semuanya bagus. Kecuali beberapa pemain yang harus latihan terpisah karena masih pemulihan cedera. Sedangkan beberapa pemain lain akan menyusul gabung latihan," ungkap Jafri Sastra yang dikutip dari laman resmi klub.

Dari 22 pemain, dua di antaranya baru kembali usai menjalani tahap seleksi Timnas Indonesia U-22. Mereka adalah Yogi Rahadian dan Septian David Maulana.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8619 seconds (0.1#10.140)