Here We Go! Juan Mata Pilih Gabung Vissel Kobe, Tolak Hijrah ke Liga Arab

Sabtu, 02 September 2023 - 14:40 WIB
loading...
Here We Go! Juan Mata...
Here We Go! Juan Mata Pilih Gabung Vissel Kobe, Tolak Hijrah ke Liga Arab: Foto: REUTERS/Federico Maranesi/MI News/
A A A
MILAN - Pakar transfer terkemuka Italia, Fabrizio Romano , mengumumkan bahwa Juan Mata akan segera bergabung dengan klub J1 League (Liga Jepang) Vissel Kobe. Legenda Manchester United ini memilih untuk melanjutkan karirnya di Jepang daripada bermain di Liga Arab.

Juan Mata saat ini berstatus tanpa klub setelah kontraknya dengan Galatasaray berakhir pada 1 Juli 2023. Meskipun ada minat dari klub-klub di Timur Tengah, Mata lebih memilih Jepang sebagai tujuan berikutnya dalam kariernya di dunia sepak bola.

Meskipun belum ada pengumuman resmi tentang kesepakatan antara Juan Mata dan Vissel Kobe, Fabrizio Romano mengungkapkan bahwa mereka sudah sangat dekat dengan kesepakatan tersebut. Bahkan, Romano menggunakan ungkapan khasnya, yaitu "here we go."

"Juan Mata hampir mencapai kesepakatan untuk menandatangani kontrak dengan Vissel Kobe, here we go! Juara dunia asal Spanyol ini memilih J-League untuk melanjutkan kariernya, meskipun ada tawaran lain dari Timur Tengah. Kesepakatan sudah sangat mendekati finalisasi," tulis Fabrizio Romano seperti yang dikutip dari X (sebelumnya Twitter), pada Sabtu (2/9/2023).



Juan Mata akan bergabung dengan beberapa rekan setimnya dari Spanyol yang sebelumnya telah berseragam Vissel Kobe, seperti Andres Iniesta dan Bojan Krkic.

Andres Iniesta merupakan pemain Spanyol yang paling lama bermain untuk Vissel Kobe, menghabiskan lima tahun bersama klub tersebut sebelum akhirnya bergabung dengan Emirates Club di Uni Emirat Arab (UEA).

Dengan kepindahan ke Jepang, Juan Mata akan kembali bersatu dengan mantan rekan setimnya di Galatasaray, Bafetimbi Gomis, yang kini membela Kawasaki Frontale. Keduanya meninggalkan Galatasaray dengan status bebas transfer.
(sto)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2360 seconds (0.1#10.140)